Optimis Sugianto-Edy Menang 65 Persen di Lamandau

IST/BERITA SAMPIT - Tim pemenangan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 2 H Sugianto Sabran-H Edy Pratowo di Kabupaten Lamandau saat foto bersama.

NANGA BULIK – Tim pemenangan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 2 H Sugianto Sabran- H Edy Pratowo di Kabupaten Lamandau resmi terbentuk dan digelar di Aula Hotel Tita Resto, Nanga Bulik, Jumat 26 September 2020 malam tadi

Pada rapat dengan peserta terbatas karena menyesuaikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, H Hendra Lesmana yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar Lamandau didaulat menjadi ketua tim pemenangan.

Adapun 7 pimpinan parpol lainnnya menduduki posisi wakil ketua, meliputi Budi Rahmat (PDI Perjuangan), Riko Porwanto (NasDem), Martinus Maka (PAN), Sahrani Kasmi (PKB), Abdul Hamid (PPP), Ratno (Perindo) dan Karsidi Muhajir (PKS).

Hendra Lesmana yang juga Bupati Lamandau itu mengaku optimistis jika paslon Sugianto-Edy akan memenangkan perhehalatan Pilgub Kalteng kali ini. Didasarkan pada kalkulasi kepartaian, tim pemenangan Sugianto-Edy Pratowo Kabupaten Lamandau memiliki target realistis yakni meraih kemenangan minimal 65% pemilih di Lamandau.

“Tentu kita akan berupaya untuk memenangkan lebih dari target itu. Tugas kita bersama saat ini adalah meyakinkan masyarakat di Kabupaten Lamandau ini untuk memilih pasangan H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo,” sebutnya.

Sementara, Wakil Ketua Tim Pemenangan Sugianto-Edy Pratowo Kabupaten Lamandau yang juga Ketua DPC PDI Pejuangan Lamandau, Budi Rahmat, menyebut bahwa tugas tim pemenangan paslon nomor 2 di Lamandau bukan sebatas memanangkan paslon, namun juga memaksimalkan angka kemenangannya.

Target itu, kata Budi, tidak terlepas dari partai yang berkoalisi untuk memenangkan pasangan Sugianto-Edy merupakan partai yang memiliki basis massa di Lamandau. Dimana pada Pileg Lamandau lalu jumlah perolehan suara partai-partai yang berkoalisi itu berhasil menduduki 15 kursi dari total 20 kursi parlemen Lamandau.

Seperti diketahui, KPU Kalimantan Tengah telah menetapkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Rabu 23 September 2020 lalu.

Penetapan pasangan calon ini berdasarkan surat keputusan KPU Provinsi Kalteng Nomor : 42/PL.02.3-Kpt/62/Prov/IX/2020 tentang penetapan pasangan calon peserta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah.

Pasangan calon yang telah ditetapkan diantaranya H Sugianto Sabran berpasangan dengan H Edy Pratowo dan Ben Brahim S. Bahat berpasangan dengan Ujang Iskandar.

Pasangan H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo didukung 8 partai politik dengan jumlah 33 kursi di DPRD Kalteng, terdiri dari PDIP 12 kursi, Golkar 7 kursi, NasDem 5 kursi, PKB 4 kursi, PAN 2 kursi, PPP 1 kursi, Perindo 1 kursi, PKS 1 kursi.

Sedangkan pasangan Ben Brahim S. Bahat – Ujang Iskandar didaftar oleh 3 partai politik dengan jumlah 12 kursi yang terdiri dari Partai Demokrat 6 kursi, Partai Gerindra 5 kursi, Partai Hanura 1 kursi.

(Andre/beritasampit.co.id)