DPRD Kapuas Kunjungi DPRD Mura Bahas Pemulihan Perekonomian Pasca Covid-19

IST/BERITA SAMPIT- Wakil Ketua II DPRD Mura Rahmanto Muhidin saat menerima Kunjungan Ketua Komisi II DPRD Kapuas, Syarkawi H. Sibu

PURUK CAHU – Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kapuas Syarkawi H Sibu didampingi beberapa anggota lainnya mengunjungi DPRD Murung Raya (Mura) yang langsung disambut oleh Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin serta beberapa anggotanya lainnya.

Kunjungan tersebut, dalam rangka membahas strategi pemulihan perekonomian masyarakat pasca dilanda pandemi Covid-19 yang berlangsung beberapa bulan ini. sehingga, membuat pemerintah maupun legislatif harus memutar otak agar dapat memulihkan ekonomi tersebut betul-betul dapat terwujud.

Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan komunikasi intens terkait upaya daerah dalam memulihkan ekonomi kerakyatan di tengah pandemi Covid-19.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

“Saya didampingi oleh beberapa anggota DPRD Mura, diskusi kami santai tukar pengalaman tentang tugas fungsi ke dewan juga upaya pemerintah setempat dalam memulihkan ekonomi masyarakat pasca Covid-19 dalam bentuk program kegiatan yang berkaitan dengan UMKM pada APBD 2021 kedepannya,” ungkap Rahmanto Muhidin ketika dikonfirmasi, Selasa 3 November 2020.

Menurut Ketua DPC PKB Mura ini bahwa semua daerah di tanah air ini merasakan dampak atas keberadaan pandemi Covid-19, sehingga semua daerah terus bergegas keluar kondisi ini dengan mendisiplinkan protokol kesehatan.

BACA JUGA:   Pasca Pemilu, Polres Murung Raya Gelar Doa Lintas Agama

“Tujuannya agar dapat memutus mata rantai penularan covid-19, sehingga kembali pada fokus pembangunan daerahnya,” Jelasnya.

Dikatakan Rahmanto, bahwa pihaknya bertukar pikiran, masukan dan pengalaman berkenaan dengan persamaan persepsi agar dapat memulihkan ekonomi masyarakat, sehingga masyarakat merasakan kesejahteraan pasca Covid-19 ini nantinya.

“Semua sektor terdampak atas keberadaan wabah ini, terutama untuk ekonomi masyarakat yang harus segera dipulihkan lagi, supaya masyarakat tetap dapat menikmati kesejahteraan,”Tukasnya.

(Lulus/beritasampit.co.id)