Wahid Yusuf : Patuhi Protokol Kesehaan Untuk Kota Kita Kembali Normal

IST/BERITA SAMPIT - Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf

PALANGAKA RAYA – Upaya pemerintah kota Palangka Raya dalam menekan penyebaran Covid-19 diapresiasi kalangan Anggota DPRD, langkah cepat dan pencegahan yang dilakukan pemerintah terus masih digerakan.

Meski demikian, Pandemi Covid-19 atau Corona masih menjadi perhatian serius pemerintah, untuk itu semua element diminta turut aktif membantu pemerintah memutus penyebaran virus tersebut.

BACA JUGA:   Pasangan Kekasih di Palangka Raya Ditetapkan Tersangka Penyalahgunaan Hak Pilih di Pemilu 2024

Ajakan itu juga diungkapkan Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya Wahid Yusuf, ia mengajak semua elemen tetap mematuhi protokol kesehatan saat melakukan aktivitas sehari-hari.

Politikus Partai Golongan Karya ( GOLKAR) Ini pun mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dan apabila memang tidak ada kepentingan tidak usah keluar rumah tetap menjaga imunitas tubuh, berolahraga di rumah saja meminum vitamin, memakan makanan yang berisi dan bergizi

BACA JUGA:   Tidak Sampai Tiga Hari Jalan B. Koetin Kembali Rusak

Menurutnya, masyarakat harus tetap melaksanakan 3M seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan hindari tempat-tempat yang berkerumunan agar terhindar dari terjadinya penyebaran virus Carona

“Untuk kota kita kembali normal diperlukan dari kesadaran masyarakat itu sendiri,” tegasnya

(M.Slh/Beritasampit.co.id)