Kisah Ispiratif Kades Desa Sumber Mulya Membangun Taman Celocia

Taman bunga Celocia Buluh Bejejer berlokasi di Desa Sumber Mulya Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau.

NANGA BULIK – Salah satu kisah sukses Seffulah untuk menunjukan keuletan kerja keras sebagai ajang pembuktiannya kepada para pemuda dan juga pada tetua di Desa Sumber Mulya, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau.

Berawal untuk membangun destinasi wisata baru dengan kebulatan tekatnya, dia menyulap lahan seluas 3/4 hektar menjadi taman bunga Celocia. dengan bermodalkan pengetahuan dari menonton youtube.

Hal yang dikerjakan seffulah pun tidak semua berjalan mulus, dia harus menerima sindiran dari warga sekitar lantaran apa yang dia kerjakan sangatlah mustahil untuk berkembang, lantaran lokasi desa yang sangat jauh dari perkotaan, apalagi hanya sebuah taman bunga yang membutuhkan modal dan tenaga yang banyak, dan sangat tidak mungkin untuk berhasil.

Taman bunga Celocia Buluh Bejejer berlokasi di Desa Sumber Mulya Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau.

Tiga bulan mengawali dengan kerja keras, Seffulah sudah menghabiskan modal 35 juta rupiah, dimana dia harus pembayaran pekerja dan juga pembelian bibit bunga colocia yang di pesan dari pulau jawa, takkala modal itu habis mengharuskan Seffulah berkerja sandiri yang berlangsung selama 4 bulan.

BACA JUGA:   Personel Itwasda Polda Kalteng Berbagi Takjil kepada Pengendara

“Sempat kerja sendiri mas, waktu itu semua modal sudah tidak ada lagi untuk bayar tukang,” ucapnya.

Kerja keras tidak mepungkiri hasil, dalan setahun terakhir akhirnya Taman Bunga Colosial sudah mulai ramai dikunjungi oleh warga Nanga Bulik dan juga luar kota Nanga Bulik, karena memiliki keunikan seperti spot selfy bagi gemar berfoto selfy

Dengan kualitas wahana dan peningkatan jumlah bunga yang bervariasi, dengan berinovasi membangun spot-spot selfy menyerupai tempat wisata di luar negeri, juga labirin dari taman bunga.

BACA JUGA:   Sebagai Putra Daerah, Untung Jaya Bangas Bakal Maju Pilkada Gunung Mas 2024

Dengan taman yang dia konsep sedemikian rupa untuk pengembangan lokasi wisata sangat penting untuk meningkatkan kualitas, dan jumlah kunjungan tentunya akan memberikan dampak positif.

“Rata-rata 1000 pengunjung setiap bulanya, saya yakin dengan pengembangan yang terus saya lakukan, akan menarik wisatawan lebih banyak lagi,” Katanya.

Diketahui, wisata taman bunga celosia bukit bejejer memiliki luas kurang lebih 4 Hektar, selain tanaman bunga celosia dan bunga matahari yang tampak indah dan menjadi favorit pengunjung untuk dinikmati seperti adanya gasebo tempat bersantai, aula pertemuan serta arena grass track bagi pecinta motor trail.

“Dan sekarang saya bersama warga, akan terus berbenah dan mengembangkan tempat wisata ini, semoga kedepan dapat menjadi tujuan wisata favorit di Lamandau,” tukasnya.

(Andre/beritasampit.co.id)