Pengamanan Tahapan Pilkada Oleh Polresta Palangka Raya Sudah Sesuai Rencana Operasi

IST/BERITA SAMPIT - Tim Pengawasan Operasi Mantap Praja Tahun 2020 saat kunjungan kerja ke Polresta Palangka Raya.

PALANGKA RAYA – Polresta Palangka Raya, mendapatkan kunjungan dari Tim Pengawasan Operasi (Wasops) Mantap Praja Tahun 2020 Itwasum Polri, Selasa 17 November 2020. Kunjungan tersebut bertujuan mengecek dan melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan pengamanan Pilkada di Kalimantan Tengah Tahun 2020 dan realisasi pertanggungjawabannya di Polresta Palangka Raya dan jajaran.

Rombongan tim disambut langsung oleh Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, bersama Wakapolresta, AKBP Andiyatna, dan para pejabat utama lainnya dengan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku saat ini.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tak Ada Kejelasan, GMKI Cabang Palangka Raya Akan Segera Gelar Aksi

“Tujuan kunjungan Tim Wasops Itwasum Polri yakni ingin melihat secara langsung bagaimana pelaksanaan operasional pengamanan Pilkada dan realisasi pertanggungjawaban anggarannya. Kita telah melaksanakan rangkaian kegiatan pengamanan pilkada Kalteng dengan sandi Ops Mantap Praja Telabang 2020, yang telah dilakukan mulai dari tahapan awal hingga saat ini dan berakhirnya nanti,” kata Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri.

BACA JUGA:   Wanita Pencuri Uang Rp50 Juta Milik Lansia Telah Beraksi Puluhan Kali di Sejumlah Wilayah

Dirinya juga menambahkan, seluruh rangkaian pengamanan tahapan Pilkada sudah dilakukan sesuai dengan rencana operasi (Renops) sehingga seluruh tahapannya diharapkan dapat berjalan aman, lancar dan damai, sesuai dinamika kondisi saat ini.

Setelah menyampaikan arahan dan sambutan, tim Wasops tersebut pun mulai melakukan pendalaman materi dan pemeriksaan seluruh pelaksanaan Operasi Mantap Praja Telabang 2020 yang telah dilaksanakan oleh Polresta Palangka Raya. (Hardi/beritasampit.co.id).