Duta Humas Polda Kalteng Ajak Masyarakat Taati Prokes

IST/BERITA SAMPIT - Duta Humas Polda Kalteng, Lusia Dwi Meilisari

PALANGKA RAYA – Terkait meningkatnya jumlah orang yang terpapar virus corona atau covid-19 di Kalimantan Tengah, Duta Humas Polda Kalteng, Lusia Dwi Meilisari mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk agar tetap disiplin menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes), Kamis 19 November 2020.

“Sekarang ini mungkin kita semua sudah merasa jenuh dan lelah dalam menghadapi pandemi yang saat ini masih berlangsung, hingga membuat kita lengah akan menjaga kesehatan, kebersihan dan menerapkan protokol kesehatan dengan baik,” kata Duta Humas Polda Kalteng, Lusia Dwi Meilisari.

BACA JUGA:   Dikabarkan Maju Sebagai Bacalon Wakil Wali Kota Palangka Raya, Begini Tanggapan Emi Abriyani

Selain itu, sebagai Duta Humas Polda Kalteng Lusia juga mengajak kepada kaum milenial agar menjadi pelopor dalam upaya mencegah penyebaran virus Covid 19 dimanapun mereka berada.

“Mari kita bersama-sama melakukan yang terbaik dengan aktif berperan memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini, tetap waspada dan terapkan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari,” pungkasnya.

BACA JUGA:   Beasiswa TABE Tak Ada Kejelasan, GMKI Cabang Palangka Raya Akan Segera Gelar Aksi

(Hardi/Beritasampit.co.id)