Perayaan Natal Via Online Tidak Mengurangi Hikmah Natal

WAWANCARA : M.SLH/ BERITA SAMPIT - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Dra Anna Agustina Elsye saat diwawancara awak media setelah reses di Kelurahan Palangka, Selasa 1 Desember 2020.

PALANGKA RAYA – Adanya Peraturan yang dikeluarkan oleh Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 terkait perayaan Hari Natal melalui Via Online/Dairing hal Itu mendapat tanggapan dari Anggota Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya Dra Anna Agustina Elsye tidak mengurangi hikmah natal.

Ketua Fraksi Gabungan Gerakan Nurani Bangsa (GNB) Ini juga menambahkan bahwa ini dampak adanya Pendemi Covid-19 yang tidak bisa dihindari.

“orang-orang dibatasi agar semuanya bisa ikut berpartisipasi dalam perayaan Natal makanya dilaksanakan secara online lewat Via Zoom untuk semuanya ikut berpartisipasi dalam mengikuti perayaan hari Natal itu,” tuturnya

Dikatakannya lagi masyarakat harus menyambut baik perayaan hari natal walaupun disituasi pandemi Covid-19.

“Diharapkan pengertian dan harus memahami karena Covid ini tidak bisa kita hindari harus disadari akibat Pandemi ini,” ungkap Anna Agustina Elsye

(M.Slh/Beritasampit.co.id)