Ketua DPRD Seruyan Ajak Masyarakat Kembali Bersatu Usai Pemilu

KUALA PEMBUANG – Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Seruyan agar kembali bersatu usai pelaksanaan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng 2020.

Hal ini disampaikan Eko usai menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada Kalteng 2020 di TPS 02, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan pada Rabu 9 Desember 2020.

“Masyarakat diminta ikut mengambil hak suaranya, tetapi itu hanya selesai pada pemilihan ini saja, siapapun pemenangnya itu harus kita hargai, usai pemilu ini kita harus bersatu kembali jangan sampai kita menjadi bermusuhan hanya karena pemilu ini,” pesan dia.

Selain itu, lanjut Eko, diharapkan partisipasi pemilih bisa maksimal, karena pihak penyelenggara sudah mempersiapkan segalanya termasuk protokol kesehatan Covid-19.

“Masyarakat harus diikuti aturannya yang harus diterapkan pada setiap TPS, karena ini juga bisa menjadi kampanye kita dalam menekan angka penyebaran Covid-19 ini,” pungkasnya. (ASY)