Ahmadi Riansyah : Gedung Serba Guna Bisa Menambah Pendapatan Asli Daerah

Man/BERITA SMPIT – Wabup Kobar dan Kadis PUPR sat meninjau Gedung Serba Guna di Lokasi Obyek Wisata Kota Pangkalan Bun Park.

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat Ahmadi Riansyah didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kotawaringin Barat Juni Gultom, meninjau pembangunan gedung serba guna di areal Pangkalan Bun Park, gedung Serba guna itu ditargetkan pada tahun 2022 bisa difungsikan.

Menurut Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah, pembangunan gedung serba guna yang menelan anggaran sekitar Rp 4,5 milliar nanti kalau sudah selesai bisa menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD), dan penyelesaian pembangunannya dilakukan secara bertahap mengingat saat ini Pandemi Covid-19 masih terjadi, sehingga terjadi refocusing anggaran.

“Pembangunan gedung serba guna ini dikarenakan Kobar belum memiliki gedung dengan kapasitas yang besar, mengingat perkembangan Kabupaten Kotawaringin Barat sangat signifikan, sehingga kita mempersiapkan fasilitas, gedung ini untuk umum, dan pembangunan gedung serba guna ini untuk peningkatan pendapatan asli daerah juga, ” kata Wabub, Senin, 14 Desember 2020.

Dimana menurutnya, kawasan Pangkalan Bun Park di siapkan oleh pemerintahan sebelum Kepemimpinan Pasangan Nurani (Nurhidayah – Ahmadi Riansyah) untuk kawasan tempat hiburan keluarga, sehingga saat ini, pembenahan kawasan Pangkalan Bun Park melanjutkan rencana yang sebelumnya telah dirancang.

“Kawasan Pangkalan Bun Park ini kedepannya akan lebih lengkap Fasilitasnya, mulai fasilitas untuk olahraga dan rekreasi, juga di sini bisa untuk sarana edukasi, hampir tiap hari, kawasan ini di kunjungi pelajar karena di sini juga disiapkan fasilitas wifi gratis, Pelajar dan mahasiswa bisa berkumpul di sini untuk belajar,” ungkap Ahmadi Riansyah.

(man/beritasampit.co.id).