Pelaku Ilegal Fishing Harus di Tindak Secara Tegas

IM/BERITASAMPIT - Anggota Komisi II DPRD Kotim, Faisal Damarsing.

SAMPIT – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Faisal Damarsing mendesak agar aparat kepolisian terus melakukan penindakan secara tegas kepada oknum pelaku ilegal fishing yang masih mencari ikan dengan cara merusak habitatnya maupun merusak ekosistem yang ada di daerah.

“Selama ini pelaku tindak kejahatan sungai terkait aksi perusakan ekosistem yang ada di anak-anak sungai masih sering terjadi, sehingga perlu penanganan secara khusus untuk mempertahankan ekosistem yang ada. Dalam hal ini kita meminta aparat kepolisian menindak tegas para pelaku,” katanya, Selasa 15 Desember 2020.

BACA JUGA:   Polisi Jaring Sejumlah Kendaraan Diduga Terlibat Balap Liar di Sampit

Bahkan legislator asal Dapil IV PDI Perjuangan itu juga berharap kepada masyarakat, agar jangan sampai melakukan ilegal fishing lantaran selain melanggar hukum, juga akan merusak ekosistem tumbuh kembang ikan yang ada di anak sungai.

“Kalau memang ditemukan atau diduga ada pelaku ilegal fishing, seperti menyetrum ikan, meracuni ikan dengan putas, bisa melaporkan ke aparat kepolisian jangan takut,” timpalnya.

BACA JUGA:   IGTKI Kotim Bagikan Takjil ke Masyarakat di Jalan A Yani Sampit

Ia juga mengakui, sampai saat ini jajaran Komisi II sedang melakukan beberapa kajian terkait hal ilegal fishing. Pihaknya masih terus melakukan koordinasi berkaitan dengan bidang-bidang yang ada untuk membantu menumbuhkan ekonomi masyarakat, melalui sektor perikanan yang baik dan benar.

(im/beritasampit.co.id).