Dharma Wanita Persatuan Kalteng Siapkan SDM Kompeten dan Berdaya Saing Global

IST/BERITA SAMPIT - Pengurus Dharma Wanita Persatuan Provinsi Kalimantan Tengah saat menggelar HUT Dharma Wanita Persatuan ke 21 secara virtual di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng.

PALANGKA RAYA – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) DWP ke-21 secara virtual di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Kamis 17 Desember 2020.

Wakil Ketua DWP Provinsi Kalteng Trisna Widyanti Mofit Saptono menyampaikan, bahwa tema HUT DWP kali ini adalah “Peran Dharma Wanita Persatuan dalam pemberdayaan perempuan di era digital untuk mendukung terwujudnya ketahanan keluarga Indonesia”.

Adapun kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan pada HUT DWP tahun 2010 ini diantaranya mengadakan pelatihan melukis Tas Purun di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan pada tanggal 11 November 2020.

“Selain itu, mengadakan sunatan kepada anak Panti Asuhan serta anak pegawai golongan II di lingkup DWP Provinsi Kalteng pada tanggal 13 Desember 2020 sebanyak 93 anak. Terakhir, mengadakan kunjungan dan memberikan bantuan berupa sembako ke beberapa Panti Asuhan di Kota Palangka Raya,” ungkapnya.

Peringatan HUT ke-21 DWP di Provinsi Kalteng dibuka secara langsung oleh Ketua DWP Provinsi Kalteng, Norhayati Fahrizal Fitri yang hadir secara virtual.

Dalam sambutanya, Norhayati menyampaikan, bahwa HUT ke-21 DWP kali ini merupakan ulang tahun kedua yang diselenggarakan pada kepengurusan periode 2019-2024.

Sesuai dengan tema tersebut, menurutnya, menjadi catatan kritis dan implementatif dalam mengeksekusi program-progam kerja kedepan, terutama dalam menyiapkan SDM DWP yang berkompeten dan berdaya saing global sebagaimana dituangkan dalam misi organisasi. (Hardi/beritasampit.co.id).