Hari Ibu Ke 92 Tahun, Pulau Hanaut Adakan Lomba Hias Taman Bapinang Sunset

JUARA : IST/BERITA SAMPIT - Juara lomba menghias taman Bapinang Sunset dalam rangka Hari Ibu ke 92 tahun 2020.

SAMPIT – Guna memeriahkan Hari Ibu ke 92 tahun 2020, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), mengadakan lomba menghias taman.

Lokasi yang digunakan sebagai ajang lomba di Taman Bapinang Sunset yang terletak di dekat sungai Mentaya atau berdekatan dengan dermaga penyeberangan kecamatan setempat.

Camat Pulau Hanaut Eddy Mashami mengatakan, lomba membuat dan sekaligus menghias taman Bapinang Sunset masih dalam rangkaian memperingati Hari Ibu ke 92 tahun 2020.

BACA JUGA:   Istri Bos Dibawa Kabur Karyawan, Terakhir Terlacak di Nur Mentaya

“Peserta lomba anggota dewan kerja ranting (DKR), Hanaut, PPK kecamatan, Disdik, kantor kecamatan dan PKK Bapinang Hulu,” ucap Eddy melalui rilis yang diterima  redaksi beritasampit.co.id, Sabtu 19 Desember 2020.

Untuk menjaga netralitas, lanjutnya, tim penilai melibatkan unsur musyawarah pimpinan kecamatan (Muspika) yakni, kantor kecamatan, Polsek dan Danposramil Pulau Hanaut.

FOTO BERSAMA : IST/BERITA SAMPIT – Peserta lomba menghias taman Bapinang Sunset menyempatkan diri berfoto bersama.

Sementara itu, Ketua Panitia Sri Hartini menjelaskan, tujuan lomba menghias taman Bapinang Sunset salah satunya untuk melestarikan taman.

BACA JUGA:   Periode Kedua Halikinnor, Pemuda Cempaga ini Lebih Mendorong Berpasangan dengan Fajrurrahman

“Taman Bapinang Sunset Kecamatan Pulau Hanaut ini nantinya tidak hanya dikunjungi warga desa bahkan harapannya dikenal keluar desa,” ujarnya.

Sri menyebutkan bahwa lomba menghias taman sudah diumumkan yaitu, juara I Kantor Kecamatan Pulau Hanaut, juara II Disdik, juara III PKK Desa Bapinang Hulu, sedangkan juara harapan diraih Kantor Kecamatan Pulau Hanaut.

“Sumber dana, sumbangan dari anggota PKK desa dan kecamatan, pihak ke tiga serta partisipasi masyarakat,” pungkasnya. (ifin/beritasampit.co.id).