K3S SD Cerdas Membangun Baamang Gelar Rapat Bahas Teknis Pembelajaran Tatap Muka

RAPAT TEKNIS : ARIFIN/BERITA SAMPIT - Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Cerdas Membangun Baamang mengadakan rapat teknis PTM di aula Korwil Disdik Kecamatan Baamang.

SAMPIT – Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD Cerdas Membangun Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), menggelar rapat. Rapat yang dibahas mengenai teknis Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Kegiatan dipusatkan di aula Korwil Disdik Kecamatan Baamang.

Pada kesempatan itu, hadir juga Kepala Disdik Kotim yang diwakilkan Kepala Bidang Pembinaan SD Muhammad Yamin.

Dalam arahannya, Yamin menegaskan, sesuai surat edaran Kepala Disdik Kotim tentang PTM diserahkan sepenuhnya wilayah kecamatan masing-masing.

“Saya harapkan, apabila ada hal-hal penting apalagi mengenai tehnis hendaknya dimusyawarahkan secara berjenjang untuk mencari solusi dan mufakat,” ujarnya, Rabu 17 Februari 2021.

Sementara itu, Korwil Disdik Kecamatan Baamang Mahbub menilai pentingnya menjalin koordinasi antara kepala sekolah.

Ketua K3S SD Cerdas Membangun Kecamatan Baamang Hasanuddin menuturkan, pihaknya mengadakan rapat salah satu materi yang bahas mengenai tehnis PTM.

Ada beberapa materi yang dibahas misalnya, tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kepala sekolah maupun dewan guru pada saat sekolah telah menerapkan PTM.

Selain itu, lanjut Hasanuddin, persiapan guru menyambut kedatangan para murid dengan menerapkan protokol kesehatan, tehnis mengenai murid sebelum masuk ruangan dan sesudah menerima pelajaran, jadwal masuk dan pulang sekolah hingga larangan-larangan selama pandemi Covid-19.

“Apabila semua itu bisa disiapkan dengan baik, kemungkinan besar PTM di Kecamatan Baamang akan dibuka serentak paling lambat Senin, 22 Februari mendatang,” pungkasnya. (ifin/beritasampit.co.id).