Rumah Terbakar, Pemilik Jatuh Pingsan

KEBAKARAN : JUN/BERITA SAMPIT - Situasi saat dilakukan proses pendinginan oleh petugas Damkar, atas terjadinya kebakaran rumah di Jalan Jeruk IV Sampit, Rabu 23 Februari 2021.

SAMPIT – Sebuah rumah milik Okta Winarko (30), di Jalan Jeruk IV Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), sekira pukul 11.30 WIB, Rabu 23 Februari 2021, ludes terbakar. Saat kejadian, rumah dalam keadaan kosong karena ditinggal pemiliknya bekerja.

Api baru bisa padamkan setengah jam kemudian oleh dua unit mobil Damkar milik Pemkab Kotim. Kepala Dinas pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kotim, Riheil, mengatakan begitu menerima laporan dari masyarakat terkait kebakaran, pihaknya langsung meluncur kelokasi kejadian. Namun dirinya belum bisa memastika penyebab kebakaran.

“Yang terbakar ada satu unit rumah sedangkan penyebabnya masih belum diketahui. Rumah terbuat dari bahan kayu, sehingga dalam sekejap hangus terbakar.Untuk pemadaman kita kerahkan dua unit Dampar dengan 10 petugas. Untuk kerugian diperkirakan 50 jutaan dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” kata Riheil.

KEBAKARAN : JUN/BERITA SAMPIT – Situasi saat dilakukan proses pendinginan oleh petugas Damkar, atas terjadinya kebakaran rumah di Jalan Jeruk IV Sampit, Rabu 23 Februari 2021.

Hingga saat ini, pemilik rumah belum bisa dimintai keterangan, karena mengetahui rumahnya terbakar, pemilik rumah yang datang sesaat kemudian terlihat shock dan pingsan.

Kejadian ini juga menyebabkan satu unit pemadam kebakaran terperosok keparit depan pintu masuk ke lokasi kebakaran. Hal tersebut dikarenakan jalan masuk ke lokasi rumah yang terbakar terlalu sempit. Beruntung terdapat jalan alternatif lainnya sehingga proses pemadaman dapat dilakukan oleh mobil unit damkar lainnya.

(jun/beritasampit.co.id)