Atlet Golf PWI Kalteng Mendapat Dukungan Penuh Ketua KONI Kalteng

IST/BERITA SAMPIT - Foto bersama atlet golf SIWO PWI Kalteng Heronika (dua dari kanan) bersama Ketua KONI Kalteng Eddy Raya Samsuri (tengah) dan Giben (dua dari kiri) saat selesai latihan bersama di Lapangan Golf Isen Mulang.

PALANGKA RAYA – Ketua KONI Kalteng Eddy Raya Samsuri mendukung penuh PWI Kalteng dalam meningkatkan aktifitas olahraga SIWO PWI Kalteng, dalam latihan cabang olahraganya yaitu golf. Eddy menilai selain mengikuti cabang olahraga sepakbola, futsal, catur, fotografi, tenis meja, tenis lapangan, bulu tangkis, catur dan lainnya, juga nantinya ada cabang olahraga golf yang dipertandingkan, dan atlet SIWO PWI Kalteng sudah siap.

Hal ini disampaikan oleh Ketua KONI Kalteng Eddy Raya Samsuri saat latihan bersama (latber) bermain golf dengan salah satu atlet SIWO PWI Kalteng, Heronika Rahan, di Lapangan Golf Isen Mulang, Palangka Raya, Sabtu 27 Februari 2021.

“KONI Kalteng mendukung dan mendorong, wartawan selain bisa bermain sepakbola, futsal, catur, tenis lapangan dan lainya, juga bermain golf. Apalagi nantinya kalau ada cabor golf yang dipertandingkan di Porwanas, itu lebih siap lagi atletnya. Kemarin saya ikut bermain bola, saat ini kita latihan bersama main golf dengan atlet golf, bang Heron,” kata Eddy Raya.

Eddy berharap, dengan meningkatkan latihan golf, wartawan juga dapat berolahraga dan berkerja serta nantinya bisa menyiapkan fisik dan mental apabila di Porwanas nanti ada cabor Golf.

“Saat ini sudah siap atlet golf SIWO PWI Kalteng. Saya berharap tidak hanya satu atau dua orang, sehingga selain pertandingan internal wartawan, PWI juga dapat memberikan nama di lingkup daerah bahkan nasional,” ucapnya.

Sementara itu, Heronika menyampaikan, latihan rutin juga dilakukan untuk menunjang kesiapan fisik apabila nantinya golf dipertandingkan di Porwanas nantinya.

“Atlet SIWO PWI Kalteng siap. Saat ini mulai meningkatkan latihan, apabila golf nanti dipertandingkan, PWI Kalteng sudah siap atletnya,” kata Heronika.

Latihan bersama juga dipantau oleh ketua SIWO PWI Kalteng Giben, yang melakukan diskusi dengan Ketua KONI Kalteng serta koordinasi untuk memberikan semangat atlet SIWO PWI Kalteng dalam menghadapi kesiapan Porwanas.

“Kami terus memantau atlet latihan dan mendorong untuk terus berlatih, sekaligus melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, termasuk KONI Kalteng, dalam upaya dukungan meningkatkan kualitas atlet wartawan PWI Kalteng,” kata ketua SIWO PWI Kalteng Giben. (Rls/Hardi/beritasampit.co.id).