HARATI Diminta Buka Akses Wilayah Terisolir

IST/BERITA SAMPIT - Handi Wijaya, Pemuda Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.

SAMPIT – Masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tentunya menaruh harapan besar untuk pembangunan daerah sehingga terpilih Halikinnor dan Irawati (HARATI) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kotim yang resmi dilantik Jumat 26 Februari 2021 kemarin.

Salah satunya pemuda asal tanah “Habaring Hurung”, Handi Wijaya yang berharap pemimpin baru Kotim tersebut fokus dalam pemulihan ekonomi masyarakat yang masih dilanda pandemi Covid-19 ini.

“Salah satu pondasi utama mewujudkan pembangunan yang merata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat adalah dengan pemulihan dan perbaikan ekonomi,” ujar Handi, Selasa 2 Februari 2021.

BACA JUGA:   Jadwal Kapal PT DLU dari Sampit Bulan Maret-April 2024

Memang, diakui bahwa Kabupaten Kotim saat ini tengah berjuang mengembalikan keadaan ekonomi yang semakin terdampak dengan pandemi Covid-19 ini. Sebab menurut Handi, pembangunan bisa berjalan dengan baik jika ekonomi juga bisa berjalan membaik.

Mantan Ketua PD KMHDI Kalteng itu juga berharap pemimpin Kotim yang terpilih mampu menjawab persoalan-persoalan yang terjadi dan berkembang di tengah masyarakat.

BACA JUGA:   Pilkada 2024, Berpeluang Halikinnor Maju Bersama Sekda Kotim

“Infrastruktur, bahaya penyalahgunaan narkoba, pemerataan pendidikan, serta kasus lahan masyarakat dengan pihak-pihak perusahaan adalah masalah yang harus diselesaikan dengan adil dan bijaksana,” pungkasnya.

Selain itu, Handi meminta Halikinnor dan Irawati harus bisa membuka akses wilayah-wilayah yang terisolir dan sulit dijangkau, yang sampai hari ini masih menjadi keluhan masyarakat Kotim. (Aris/beritasampit.co.id).