Wartawan Sukamara Vaksinasi Covid-19

 

SUKAMARA – Insan pers atau wartawan di Kabupaten Sukamara menjalani vaksinasi covid-19. Penyuntikan vaksin dilakukan di UPTD Puskesmas Sukamara pada Selasa 9 Maret 2021.

Vaksinasi dilakukan berbarengan dengan puluhan anggota Polres Sukamara, ASN dari Dinas Perhubungan serta dari Dinas Satpol PP dan Pemadaman Kebakaran.

“Satu Vial Vaksin Covid-19 ini untuk 10 dosis dan harus habis saat itu juga, jadi kalau jumlah yang didaftarkan kurang, kita akan cari tambahan lagi dari anggota Polres Sukamara,” kata Kepala UPTD Puskesmas Sukamara, Dr Anggasari Sigalingging.

Sementara itu, Ketua PWI Sukamara, Ferianto mengatakan ada 10 wartawan yang terdaftar untuk vaksinasi covid-19, dua diantaranya tidak terdaftar karena hamil dan ada riwayat sakit.

“Yang datang hanya 8 orang saja, jadi sisanya diganti dari anggota Polres yang harusnya besok baru divaksin,” kata Feri.

Sebelum penyuntikan berlangsung, satu per satu para wartawan itu mengikuti pemeriksaan kesehatan, seperti pemeriksaan tensi darah dan pengukuran saturasi oksigen. Selain itu mereka juga menjalani skrining riwayat kesehatan mereka. Awak media ini diminta jujur dengan kondisi kesehatan dan juga penyakit apa yang pernah mereka derita.

“Usai disuntik tidak ada gejala yang aneh, hanya lengan bagian yang disuntik saja yang terasa pegal,” tukas Feri.

(enn/beritasampiy.co.id)