Pastikan Keamanan dan Kondusifitas Wilayah Sukamara, Begini Cara Wakapolda Kalteng

PELETAKKAN BATU PERTAMA : ENN/BERITA SAMPIT - Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Ida Oetari Poernamasasi saat meletakkan batu pertama pembangunan rumah Bhabin di Desa Sungai Cabang Barat.

SUKAMARA – Wakapolda Kalteng, Brigjen. Pol. Ida Oetari Poernamasasi melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sukamara untuk melihat situasi Kamtibmas, serta menekankan kepada jajaran Polres Sukamara untuk penanggulangan kebakaran hutan dan lahan serta penanganan penyebaran Covid-19.

Dalam kunjungan kerja yang pertama ke Sukamara, Jenderal Cantik itu juga menyempatkan untuk meletakkan batu pertama dalam pembangunan rumah Bhabin di Desa Sungai Cabang Barat Kecamatan Pantai Lunci, Kamis 25 Maret 2021.

Kapolres Sukamara AKBP I Gede Putu Dedy Ujiana mengatakan, bahwa rumah Bhabin desa merupakan salah satu program sinergi antara Polres Sukamara dan TNI dalam menjaga kondusifitas wilayah.

“Rumah Bhabin merupakan bentuk sinergi antara TNI Polri melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa,” kata Putu Dedy.

Putu Dedy menjelaskan jika pembangunan rumah Bhabin juga sebagai problem solving masyarakat di wilayah industri peternakan dan industri tambak udang vaname untuk kesejahteraan masyarakat, sehingga situasi kamtibmas dapat aman dan kondusif.

“Tujuannya agar kita dapat menjaga kondusifitas wilayah, selain untuk kesejahteraan anggota juga,” ucap Putu Dedy.

Usai melakukan peletakkan baru pertama pembangunan rumah Bhabin, rombongan Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Ida Oetari Poernamasasi melanjutkan kunjungan ke tambak udang vaname dan Peternakan Sapi Sukamara Ranch yang merupakan salah satu program nasional food estate. (enn/beritasampit.co.id).