FBI Launching Program 100 Bumdes Kalteng Berkah

M.Slh/ Peserta kegiatan FBI pada Launching Program Scale Up 100 Bumdes Kalteng berkah secara Luring dan daring

PALANGKA RAYA – Forum Bumdes Indonesia (FBI) Kalimantan Tengah Launching Program Scale Up 100 Bumdes Kalteng berkah secara Luring dan daring di Gedung Diklat PT. Bank Kalteng Jalan. G. Obos No. 26 Palangka Raya Sabtu, 10 April 2021.

Dalam sambutanya yang mewakili Gubernur Kalteng, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Hamka mengungkapkan bahwa, secara teknis program scale up 100 Bumdes Kalteng semakin berkah ini adalah kolaborasi atau kerjasama tripartit (bumdes industri kampus) yang ada di Kalimantan Tengah.

Dengan adanya permasalahan yang selama ini ada di desa bisa terpecahkan, potensi bisa diterapkan sehingga berkontribusi untuk pertumbuhan usaha bumdes di Kalteng dalam mensejahterakan masyarakat yang ada di pedesaan.

“Saya sangat mendukung akselerasi ini, karena seperti halnya desa-desa yang sudah berhasil menumbuhkan pendapatan asli desa dalam jumlah milyaran dulunya juga atas bantuan dari para akademisi dalam memetakan potensi dan masalah desa,” terang Hamka dalam Sambutanya

Selain itu lanjutnya kelemahan–kelemahan dalam mengelola Bumdes di Kalteng adalah tata kelola kelembagaan dan keuangan, ia berharap kepada para pendamping bisa konsentrasi terhadap permasalahan ini.

BACA JUGA:   Alian Masyarakat Kalteng Desak Kapolri Evaluasi Polda Kalteng

“Desa juga sudah seharusnya bersyukur atas lahirnya kerjasama tripartit ini. karena justru dengan adanya scale up 100 bumdes di kalimantan tengah menuju kalteng semakin berkah akan melahirkan inovasi – inovasi dari kampus untuk desa,” ujarnya.

Dirinya juga menambahkan bahwa selain bumdes dan desa, kampus juga akan turut terbantu dengan adanya kerjasama tersebut yang mana seluruh perguruan tinggi harus mulai mempersiapkan diri dalam program merdeka belajar kampus merdeka dari Dikti.

“Saya rasa ini win-win solution untuk semua pihak, untuk itu Pemprov sangat mendukung program scale up 100 bumdes kalteng semakin berkah. marilah kita bergandengan tangan, bersatu padu, saling topang menopang untuk bersama-sama membangun Kalteng agar masyarakat menjadi sejahtera dan bermartabat,” Tutup Hamka.

Dikesempatan yang sama Ketua DPW FBI Kalteng Sri Hariani Margaretha, menjelaskan bahwa, didalam struktur DPW FBI Kalteng terdiri dari berbagai Kompartemen diantaranya Kompartemen Akademisi dan Mitra Bisnis.

Dengan begitu kontribusi untuk Scale Up Bumdes Kalteng sangat besar, sehingga bisa mewujudkan sinergi lintas Kampu dalam skema Scale Up 100 Bumdes Kalteng semakin berkah.

BACA JUGA:   Pemprov Gelar Rakor Sahli se Kalteng, Nuryakin Berharap Ada Peningkatan Peran Staf Ahli

Dalam Program Scale Up Bumdes Kalteng memiliki andil yang sangat besar dan luar biasa khususnya dengan dukungan pendanaan acara Launching Program Scale Up 100 Bumdes Kalteng secara keseluruhan.

“Terima kasih saya ucapkan kepada Pimpinan PT. Bank Kalteng, atas dukungan moril dan materiil. Bapak Gubernur perlu saya melaporkan bahwa Program Scale Up 100 Bumdes Kalteng semakin Berkah ini diikuti oleh 100 Bumdes terpilih dari 13 Kabupaten di Provinsi Kalteng yang dibagi dua zona Timur dan Barat” ungkap Sri Harini Margaretha.

Lebih lanjut ia menjelaskan, Zona satu dari Barat terdiri dari, Kabupaten Katingan, Kotawaringin Timur (Kotim), Seruyan, Kotawaringin Barat (Kobar), Lamandau, dan Sukamara

Untuk Zona yang kedua dari Timur terdiri dari Kabupaten Kapuas, Pulang Pisau (Pulpis), Gunung Mas (Gumas), Murung Raya (Mura), Barito Selatan (Barsel), Barito Utara (Barut), dan Barito Timur (bartim), yang mengikuti secara Luring dan Daring pada hari Kedua tanggal 11 April 2021

(M.Slh/Beritasampit.co.id)