Nakhoda Kapal Positif Covid-19, ABK Langsung Rapid Antigen

IST/BERITA SAMPIT - Babinsa Kumai Hulu dan Bhabinkamtibmas saat mendampingi pengawasan kesehatan para ABK di atas Kapal TS XXXVIII.

PANGKALAN BUN – Nakhoda Kapal Tirta Samudra XXXVII Dinul Arifin dinyatakan positif Covid-19, sehingga sebanyak 9 Anak Buah Kapal (ABK) lainnya langsung di Rapid Antigen.

Hal tersebut disampaikan Babinsa Kumai Hulu Serka Hengky dari Koramil 1014-02/Kumai Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Diketahui nakhoda kapal positif Covid-19 dan 9 ABK di rapid antigen saat Dia mendampingi pemeriksaan kepada nakhoda kapal dan ABK pada, Senin 17 Mei 2021 bersama Bhabinkamtibmas, Petugas KKP, KPLP, dan KP3 Kumai.

BACA JUGA:   Sebuah Rumah Kayu di Kelurahan Baru Pangkalan Bun Terbakar

“Dan sebanyak 9 orang kru kapal mengikuti Rapid Antigen. Hal itu dilakukan setelah sebelumnya Nakhoda Kapal (Dinul Arifin) dinyatakan positif Covid-19 dan saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Imanuddin Pangkalan Bun,” ungkap Hengky, Selasa 18 Mei 2021.

Menurutnya, setiap ada kegiatan Rapid Antigen dari petugas medis, Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu melakukan pendampingan agar kegiatan tersebut bisa berjalan lancar tanpa gangguan.

BACA JUGA:   Personel  Tim Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Kobar Siaga Penuh Selama Ramadan

“Rapid antigen ini dilakukan dalam rangka deteksi dini atau antisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan Pelabuhan Panglima Utar Kumai khususnya kepada para ABK dan kru kapal yang melayani pelayaran menuju dan yang datang dari Pulau Jawa. Hal ini sebagai upaya untuk mendeteksi penyebaran Covid-19 dan mengantisipasi secara dini penyebarannya terhadap kru Kapal dan Petugas lainnya di pelabuhan,” pungkas Hengky. (Man/beritasampit.co.id).