Dukung PPKM, 20.000 Masker Dibagikan Gratis ke Masyarakat

IST/ BERITA SAMPIT - Pj Walikota Banjarmasin Akhmad Fydayeen

BANJARMASIN- Tak pernah kendor upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid – 19 di kota paling padat di Pulau Kalimantan ini.

Kali ini Pemkot Banjarmasin menerims bantuan Alat Pelindung diri (APD) berupa 20.000 Masker kesehatan dari Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan dan telah disalurkan kepada warga pada Senin 17 Mei 2021.

Pj Walikota Banjarmasin Akhmad Fydayeen mengungkapkan bahwa ini adalah dukungan mensuseskan PPKM dan upaya serius memutus penyebaran Covid – 19.

“Bantuan 20 ribu masker ini sudah disalurkan dan dibagikan secara gratis melalui Kecamatan dengan sasaran utama kepada masyarakat yang benar benar membutuhkan,” bebernya. via Whatsapp. Rabu 19 Mei 202.

Dia juga menambahkan bahwa ini masih berkaitan dengan program PPKM MIkro yang kini digalakkan disetiap kecamatan Kota Banjarmasin

“Saya juga terus mengimbau masyarakat untuk tatap menerapkan protokol kesehatan, dan mengingatkan kalau upaya pemutusan penyebaran covid 19 adalah tanggung jawab semua pihak,” pungkasnya.

(Mery/beritasampit.co.id)