Bupati Kotim Berharap Dukungan Infrastruktur

ILHAM/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim, Halikinnor, (tengah) saat memberikan keterangan kepada awak media, didampingin Pj. Sekda Kotim, Fajrur Rahman (kanan) dan Kepala Dinas Kominfo Kotim, Multazam (kiri). Selasa 25 Mei 2021.

SAMPIT – Pasangan Sugianto Sabran dan Edy Pratowo resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, periode 2021-2024. Pelantikan dilakukan langsung Presiden Joko Widodo, di Istana Negara, Selasa 25 Mei 2021.

Dalam kesempatan ini, Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, mewakili Pemerintah Daerah dan masyarakat Kotim, mengucapkan selamat atas pelantikan tersebut, dengan harapan apa yang menjadi keinginan membawa Kalteng lebih mandiri, sejahtera dapat tercapai.

“Kami atas nama Pemkab Kotim, Bupati dan Wakil Bupati mengucapkan selamat atas dilantiknya H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo, sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng periode 2021-2024,”kata Halikin, Selasa 25 Mei 2021.

BACA JUGA:   TPQ Sahabat Karib Sampit Gelar Acara Puncak Khotmil Qur'an Sekaligus Buka Puasa Bersama

Tentunya apa yang menjadi keinginan pemimpin yang baru, sebagai Kepala Daerah dari Kabupaten Kotim, Halikin akan mendukung kebijakan untuk mencapai Kalteng yang berkah.

Selain itu, Halikin juga berharap dengan dilantiknya Pemimpin Kalteng yang baru, komunikasi dan koordinasi Kotim dan Pemerintah Provinsi Kalteng bisa lebih baik lagi.

“Untuk pembangunan di Kotim, kita harap didukung oleh provinsi Kalteng, terutama penyelesaian infrastruktur yang cukup luas dan panjang yang menjadi tanggung jawab provinsi di wilayah Kotim,”paparnya

BACA JUGA:   Pembangunan Mall Jalan Lingkar Utara Distop

“Harapan kita kepada Gubernur mendukung menyelesaikan infrastruktur, termasuk juga masalah pendidikan dan kesehatan. Kita ketahui bahwa untuk tingkat SLTA itu kewenangan provinsi, harapan kita dengan pemerintahan baru ini komunikasi dan koordinasi kita lebih baik lagi,” demikian Halikin.

(Cha/beritasampit.co.id)