Atlet Menembak Sukamara Wakili Kalteng di PON Papua

LATIHAN : ENN/BERITA SAMPIT - Atlet menembak Sukamara saat latihan sebagai persiapan mengikuti berbagai kejuaraan dan kompetensi.

SUKAMARA – Ketua Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Cabang Sukamara, Zainuddin mengatakan, bahwa ada salah satu atlet Perbakin yang ikut mewakili Provinsi Kalimantan Tengah ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua untuk nomor 10 meter air rifle.

“Atlet itu bernama Rosehan Idham Cahyono, dia merupakan atlet binaan Perbakin Sukamara dan telah berhasil mewakili Kalteng ke PON XXI di Papua bersama dua atlet Perbakin asal Palangka Raya,” kata Zainuddin, Rabu 23 Juni 2021.

Zainuddin menjelaskan jika terpilihnya Rosehan Idham Cahyono karena telah memenuhi standar Minimum Qualification Score (MQS) untuk mengikuti PON di Papua.

BACA JUGA:   Diskeptan Sukamara Kembali Gelar Pasar Penyeimbang

“MQS dari Rosehan ini sudah 598 dan itu sudah di atas dari standar yang ditetapkan untuk bisa mengikuti PON, sehingga tidak ada lagi seleksi karena MQS nya sudah lebih,” terang Zainuddin.

Dalam kesempatan itu, Zainuddin juga menjelaskan bahwa saat ini selain Rosehan Idham Cahyono terus melakukan latihan sebagai persiapan mengikuti PON XX di Papua.

“Saat ini atlet kita sedang fokus latihan untuk persiapan Porprov di Kotawaringin Timur tahun 2022 mendatang, jadi untuk atlet senior latihannya siang sedangkan yang junior mereka latihan malam hari, tapi adanya yang ikut siang hari untuk menambah durasi latihan,” jelas Zainuddin.

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Gelar Safari Ramadan Pertama di Desa Pangkalan Muntai

Zainuddin juga mengungkapkan jika Atlet menembak Sukamara dibawah binaan Perbakin Sukmara juga sempat memperoleh mendali emas pada nomor bergensi 10 meter air rifle perorangan putra dan 10 meter air rifle beregu putra pada Porprov di Barito Utara tahun 2018 lalu.

“Selain mendali emas, atlet kita juga berhasil menyabet mendali perak dan perunggu, keberhasilan para atlet kita ini juga berkat dukungan penuh dari Ketua KONI Sukamara bapak M Yamin,” tukas Zainuddin. (enn/beritasampit.co.id).