Masyarakat Antusias Ikuti Vaksinasi Lebih Dari Kuota, Ini Pesan Ketua DPRD Palangka Raya

M.SLH/BERITA SAMPIT - Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto mengapresiasi atas antusiasnya masyarakat untuk mengikuti vaksinasi. Ia mengharapkan jangan sampai masyarakat dibatasi dalam melakukan vaksinasi.

“Untuk kegiatan vaksinasi di Kota Palangka Raya diharapkan jangan sampai dibatasi jumlahnya. Kalau memang masyarakat antusias dan dalam proses penanganan vaksin ini diatur dengan prokes yang baik. Ya sudah, berapapun jumlahnya, kita dukung. Artinya, masyarakat memiliki kesadaran yang baik,” terang Sigit di kantor Dewan, Rabu 30 Juni 2021.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Politikus dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini juga menyampaikan terkait kejadian di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Palangka Raya belum lama ini. Pada awalnya disediakan vaksin untuk 150 orang dan masyarakat melebihi kuota.

“Pada saat itu begitu antusiasnya masyarakat yang bisa melebihi kuota yang disediakan, dari pihak rumah sakit koordinasi dengan pihak Dinkes, dan diambil kebijakan bahwa sudah dilayani peserta yang mengikuti vaksinasi, harus dilayani. Hal itu dilakukan agar memotong mata rantai pandemi ini,” tuturnya.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

Sigit mengingatkan saat vaksinasi masyarakat harus tetap mematuhi Protokol Kesehatan, agar mata rantai penyebaran Covid-19 teratasi.

“Saya berharap Kota Palangka Raya bisa bebas dari Covid-19 dengan adanya vaksinasi dan zona hijau di setiap wilayah saat ini,” tutup Sigit K. Yunianto. (M.Slh/beritasampit.co.id).