Ini Cara Ditpolairud Polda Kalteng Tingkatkan Minat Baca

Belajar : IST/BERITA SAMPIT - Seorang anak saat menikmati belajar di Kapal perpustakaan

PANGKALAN BUN – Kapal perpustakaan atau Kapal Melek Huruf berperan dalam membantu menjembatani kesenjangan informasi, dengan menyediakan akses, dan fasilitas gratis untuk mendapatkan ilmu pengetahuan.

Kapal Polisi XVIII – 2004 adalah salah satu kapal melek huruf milik Ditpolairud Polda Kalteng, yang melaksanakan melakukan patroli di perairan di bantaran sungai Kumai, Senin 25 Juli 2021.

Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Pitoyo Agung Yuwono, melalui Komandan Kapal Polisi XVIII-2001 Brigpol Novanto anugrah menjelaskan “kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan, dan memperluas pelayanan Polri terhadap masyarakat, khususnya masyarakat yang berada di alur sungai dan masyarakat pesisir pantai yang kurang terjamah.

BACA JUGA:   Survei Indopol: Calon Bupati Kobar 2024 Rakhman Ebol Bersaing Ketat dengan Petahana

“Dengan adanya Kapal Melek Huruf, para pelajar yang berada di lokasi terpencil di tengah pandemi Covid-19, tidak akan susah lagi dalam mendapatkan buku-buku ilmu pengetahuan,” ucapnya.

Novanto menambahkan dengan adanya kapal ini diharapkan dapat membuka wawasan, dan pemikiran yang modern. Sehingga nantinya dapat menciptakan sumber daya manusia yang kokoh, dan berpengetahuan luas.

BACA JUGA:   Kapolres Kobar: Pasar Ramadan Sarana Mendongkrak Ekonomi Masyarakat

Selain itu dirinya beserta Anggotanya, tidak hentinya mengingat kan kepada masyarakat, sebelum memasuki Kapal Melek Huruf selalu menerapkan Protokol kesehatan.

(Hardi/Beritasampit.co.id)