Total Pelamar CPNS/PPPK di Kobar Mencapai 2.353, 5 Formasi Kosong Pendaftar

Ilustrasi_Kang maman

PANGKALAN BUN – Proses pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), resmi ditutup pada tanggal 26 Juli 2021.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kobar Aida Lailawati melalui Kasubbid Formasi dan Mutasi Pindah, Rendra S. Septian saat dikonfirmasi Selasa, 27 Juli 2021 mengatakan bahwa para pelamar melalui online jumlah totalnya 2.353 pelamar.

“Untuk tahun ini formasi dengan jumlah terbanyak pelamar yaitu pada Ahli Pertama – Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, yaitu sebanyak 434 pelamar. Diketahui, bahwa pada jabatan tersebut mengalokasikan atau menerima calon PNS sebanyak 5 orang, dengan unit penempatan pada Sekretaris Daerah,”kata Rendra.

BACA JUGA:   Akibat Lupa Mematikan Kompor, Rumah dan Barakan di Gang Cemara Pangkalan Bun Jadi Arang

Adapun formasi yang tidak ada pelamarnya, lanjut Renda, yaitu Ahli Pertama Dokter Spesialis Anastesi, Dokter Spesialis Jantung, Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi, Dokter Spesialis Mata dan Dokter Spesialis Radiologi.

“Pada 5 formasi tersebut tidak ada yang mendaftar, diakui memang bahwa tidak hanya di Kobar, di daerah lain juga sama, sedikit pelamarnya dan setelah ini proses selanjutnya adalah seleksi administrasi yaitu sejak 27 Juli 2021 – 1 Agustus 2021. Kemudian pengumuman hasil seleksi administrasi yaitu pada 2 – 23 Agustus 2021,” ungkap Rendra.

BACA JUGA:   Gempa di Tuban Terasa Hingga Kotawaringin Barat

Hasil seleksi administrasi nanti akan diumumkan melalui web dan akun medsos resmi BKPP. Kemudian selain itu juga dapat memantau di akun masing – masing para pelamar. (Man/beritasampit.co.id).