Warga Keluhkan Bau Busuk Akibat Tumpukan Sampah di Jalan Sawit Raya

Zaqiah/BERITA SAMPIT - Nampak tumpukan sampah di Jalan Sawit Raya, Kotim. Selasa, 27 Juli 2021.

SAMPIT- Tumpuhkan sampah di jalan Sawit Raya RT 004 Kelurahan Pasir Putih Kecamatan Mentawa Baru Ketapang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengeluarkan bau busuk menyengat. Dampaknya, pengguna jalan dan aktivitas warga sekitar terganggu.

Dari pantauan dilapangan sampah yang menumpuk semakin banyak, bahkan sampah plastik dan bekas makan tampak berceceran dibahu jalan. Mirisnya lagi, lokasi tumpukan sampah sangat dekat dengan mesjid Ash-Shiddiq dan taman kanak-kanak.

“Hampir satu bulan sampahnya enggak diambil, baunya menyekat banget menggangu kami yang keluar masuk di perumahan griya. Saya mohon sampahnya segera diangkut,” ujar Lusiya salah satu warga yang sering melintasi jalan tersebut. Selasa, 27 Juli 2021.

BACA JUGA:   Polisi Bekuk Pemuda Pelaku Penipuan di Sosial Media, Aksinya hingga Mancanegara

Ditempat terpisah Ketua RT 004 Rawit Raya, Jainu mengatkan pihaknya sudah berulang kali melaporkan ke dinas terkait, tapi hingga ini masih belum ada respon.

“Saya sudah sering menghubungi petugasnya untuk segera membersihkan sampah yang ada di jalan sawit raya, Bahkan warga juga bersedia membantu petugas pengangkut sampah supaya mereka semangat,” terangnya.

BACA JUGA:   Jalan Rusak di Desa Tanjung, Bawan dan Kuayan Mulai Diperbaikan

Pihaknya berharap sampah menumpuk itu cepat diangkut, dia juga mengiatkan warga untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan terlebih memasuki musim kemarau agar terhindar dari berbagai penyakit.

“Bukan hanya warga RT 004 yang membuang sampah di Jalan Sawit tapi dari RT lain juga membuang sampah ditempat itu,” tambahnya

(Magang/Zagiah/Beritasampit.co.id)