Pj Gubernur : Hanya Varian Alpha yang Ditemukan di Kalsel

IST/BERITA SAMPIT -Ilustrasi Covid - 19 Varian baru

BANJARMASIN- Hingga kini Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan memastikan tak ada varian baru mutasi Covid-19, selain Varian Alpha.

Masuknya Kalsel dalam daftar Balitbangkes Pusat dengan satu kasus varian Beta, dibantah Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA.

Dikatakannya, Selasa 27 Juli 2021 di Kalsel hingga kini hanya ditemukan Varian Alpha. Sedangkan yang varian Beta, Gamma, Delta, Lambda hingga Kappa, tidak ada ditemukan di Kalsel.

“Saat ini Tidak ada varian lain, yang ditemukan hanya Alpha,” tegasnya.

Sebelumnya, dari laman resmi Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes), ada 9 provinsi yang terdeteksi terdapat varian Beta yang berasal dari Afrika Selatan tersebut.

Total ada 38 kasus Covid-19 varian Beta terdeteksi, di DKI Jakarta 9 kasus, Jawa Barat 3 kasus, Jawa Timur 2 kasus Dan satu kasus di Bali, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Kepulauan Riau, Riau, dan Sumatera Utara.

guna mengantisipasi Hal tersebut, pihaknya, Pj. Gubernur, hingga kini terus melakukan tracing. Berdasarkan standar WHO, satu orang tertular, maka harus ditracing 30 orang.

“Harapan kita, tracing ini sekurang-kurangnya 30 atau paling tidak mendekati 30,” Pungkasnya.

(mery/beritasampit.co.id)