Kotim Raih Penghargaan APE dari Kementerian PPPA

IST/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim Halikinnor dan Wakilnya Irawati Buhari, didampingi Ketua DPRD Kotim Rinie, saat menerima piagam serta medali Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2020, dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), yang diserahkan Kepala DP3P2KB Kotim Ellena Rosie. Kamis 30 September 2021.

SAMPIT – Meski dengan segala keterbatasan anggaran dan lain sebagainya, namun dengan tekat serta kerjasama yang baik Kabupaten Kotawaringin Timur berhasil menyabet Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2020, dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).

Penghargaan berupa sertifikat serta piagam yang diterima Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3P2KB) Kabupaten Kotim, kemudian diserahkan kepada Bupati Kotim Halikinnor dan Wakilnya Irawati, di Rumah Jabatan, Kamis 30 September 2021.

APE sendiri diketahui merupakan penghargaan yang diberikan ke Kementrian/Lembaga maupun Pemerintah Kota/Kabupaten, sebagai bentuk pengakuan atas komitmen pemimpin dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dalam melaksanakan strategi Pengarusutamaan Gender (PUG)

Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor, mengapresiasi upaya dan kerja keras seluruh pihak yang terlibat sehingga mampu menorehkan tintah emas dengan mendapatkan penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya tahun 2020 tersebut.

“Ini adalah sebuah penghargaan dan kemajuan komitmen Pemerintah Daerah dalam mewujudkan kesetaraan gender. Saya berterimakasih kepada DP3P2KB serta stakeholder yang terlibat telah lolos dan berhasil membawa prestasi tersebut,”ungkap Halikin

Prestasi yang diraih Kotim merupakan hasil kerja keras yang luar biasa, karena ditengah keterbatasan anggaran. Apa lagi dari seluruh Kabupaten Se-Kalimantan Tengah yang mengikuti, namun yang berhasil lolos hanya 5 Kabupaten.

“Ini sebuah kebanggaan karena dari 5 Kabupaten di Kalimantan Tengah, Kotim mendapatkan kehormatan dapat Penghargaan APE dari Kementerian PPPA ditingkat nasional,”ujar Kepala DP3P2KB Kotim Ellena Rosie.

“Ini juga merupakan prestasi pertama yang diterima Kotim, dari ajang lomba yang digelar 2 tahunan tersebut,”pungkasnya.

(Cha/beritasampit.co.id)