Ini Sistem Penjurian Kejuaraan Pencak Silat Open Danrem 102 Cup

PERTUNJUKAN : Hardi/BERITA SAMPIT - Salah satu kelompok peserta saat memperlihatkan kebolehannya

PALANGKA RAYA – Kejuaraan pencak silat Open Danrem 102 Cup tingkat pelajar atau remaja, dan dewasa, penjurian memiliki sistem penilaian dalam menentukan pemenangnya.

Hhal ini disampaikan oleh Ketua Pertandingan Kejuaraan Pencak Silat Open Danrem 102 Cup, Satria saat berada di Gelanggang Olahraga (GOR) Tuah Pahoe, Jumat 22 Oktober 2021.

Satria menjelaskan, untuk penilaian itu berupa teknik point seperti pukulan telak nilai satu, tendangan nilai dua, penjatuhan yang tidak menggunakan proses penangkapan nilainya tiga, dan kalau jatuh serta ada proses tangkapannya nilainya empat.

“Selain itu dalam tingkatan kategori dibedakan menjadi dua berdasarkan jenjang usia, untuk usia 14 sampai 16 tahun tahun masuk kategori pelajar atau remaja, untuk kategori dewasa masuk dalam usia 17 sampai 25 tahun,” ucapnya.

Untuk pertandingannya sendiri ada berbagai kelas untuk dewasa kelas I, dan untuk remajanya kelas F. Untuk pelaksanaannya diselenggarakan dari tanggal 22 sampai 24 Oktober 2021.

“Untuk perserta yang mengikuti pertandingan ini sekitar 300 orang yang diikuti dari berbagai wilayah di Kalimantan Tengah,” pungkasnya.

(Hardi/Beritasampit.co.id)