Mukhtarudin dan SKK Migas Beri Bantuan Paket Sembako Kepada Warga Kobar Kalimantan Tengah

Bantuan Paket Sembako Kepada Warga Kobar Kalimantan Tengah.

JAKARTA– Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin bekerjasama dengan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyerahkan bantuan sembako kepada warga Desa Pasir Panjang Kabupaten Kota Waringin Barat, Kalimantan Tengah, Jumat, (5/11/2021).

“Ada 2000 paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat di sana,” ujar Mukhtarudin.

Menurut Mukhtarudin, bantuan paket sembako di tengah pandemi tersebut mengingat aspek sosial ekonomi masyarakat, khususnya pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari harus diprioritaskan.

BACA JUGA:   Gerindra Usulkan Menteri dari Kalimantan Tengah

“Bantuan ini untuk mengurangi beban masyarakat terdampak pandemi Covid-19 ini,” turut Mukhtarudin.

Politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini pun tak lupa mengingatkan pemerintah daerah (Pemda) untuk terus berupaya mempertahankan kondisi kasus Covid-19 yang terus menurun saat ini.

Dengan, lanjut Mukhtarudin, menyiapkan berbagai langkah atau strategi yang dapat memutus rantai penyebaran Covid-19. Disamping terus melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 guna menciptakan kekebalan kelompok.

BACA JUGA:   Cegah Bullying, Dede Yusuf: Butuh Peran Sekolah Beri Pendidikan Karakter Anak

“Semoga sumbangsih kami bermanfaat dan kita semua selalu sehat diberikan kesehatan, perekonomian segera pulih serta pandemi ini segera berlalu,” harap Mukhtarudin.

(dis/beritasampit.co.id)