Persiapan Ikuti Fornas VI di Palembang, Kormi Kalteng Gelar Kejuaraan Airsoft CQB di Kobar

IST/BERITA SAMPIT - Sebelum bertanding sejumlah atlet Airsoft CQB Regional Barat Kalteng foto bersama di GOR Juvenza Pangkalan Bun.

PANGKALAN BUN – Dalam rangka persiapan mengikuti Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI di Palembang Sumatera Selatan, Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Kejuaraan Airsoft CQB (Pertempuran Jarak Pendek) se-Kalteng di Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Wakil Sekretaris Kormi Kalteng Dhani Mardani, saat dikonfirmasi Minggu, 12 Desember 2021 membenarkan pihaknya telah membuka Kejuaraan Airsoft CQB Region Barat Provinsi Kalteng di GOR Juvenza Jalan Delima Pangkalan Bun, mulai Sabtu – Minggu, 12 Desember 2021.

Tujuannya, jelas Dhani Mardani, untuk menjaring sejumlah atlet yang jadi juara untuk persiapan mewakili Provinsi Kalteng pada Fornas VI bulan Juli 2022 di Palembang Sumatera Selatan.

BACA JUGA:   Pembangunan Monumen Patung Prof. Dr. Birute Mary F Galdikas dan Suaminya Almarhum Bohap Mendapat Perhatian Khusus dari Pemkab Kobar

Kata Dhani, pertandingan ini full kompetisi, artinya semua tim bertemu di dalam pertandingan. Hasil seleksi atlet piala Kormi Kalteng ini Juara 1 ATP (Kotawaringin Barat), 2 BAC (Lamandau) dan 3 BAC (Lamandau).

Event ini juga menjadi bagian promo event Airsoft Milsim Borneo Operation 4 yang akan dilaksanakan pada bulan Maret 2022 oleh Federasi Airsoft Indonesia di Kotawaringin Barat, yang akan dicanangkan menjadi promo kalender event destinasi wisata di Kobar tahun 2022.

Adapun peserta yang mengikuti seleksi Region Barat Kalteng yang mengikuti dari Sampit, Lamandau sebanyak 17 atlet terdiri dari 13 atlet kompetisi dan 4 atlet eksebisi.

BACA JUGA:   Pemprov Kalteng Gelar Peringatan Nuzulul Quran 1445 Hijriah

“Juga Kormi Kalimantan Tengah beberapa waktu yang lalu, secara resmi telah mengirim 9 atlet mengikuti Cabor Airsoft CQB ini pada Fornas V Samarinda,” ujar Dhani.

Acara Kejuaraan Airsoft CQB Regional Barat Kalteng di Pangkalan Bun dibuka oleh Kadispora Kabupaten Kobar mewakili Bupati Kotawaringin Barat.

“Kompetisi atlet antar klub antar kabupaten ini diharapkan mendapatkan kualifikasi atlet untuk Kormi Provinsi Kalimantan Tengah yang akan bertanding di Fornas VI Palembang Sumatera Selatan, Mohon doa restunya,“ pungkas Dhani Mardani. (Man/beritasampit.co.id).