MUI Menyatakan Sikap Terkait Kegiatan Hiburan Di Wisata Bukit Batu Dan Kebun Raya Katingan

IST/BERITASAMPIT - MUI Katingan bersama Sejumlah Organisasi Islam, saat melaksanakan rapat bersama, di  Ruko LPTQ Katingan, Minggu 24 April 2022.

KASONGAN – Majelis Ulama Indonesia (MUI), Kabupaten Katingan bersama organisasi Islam seperti Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah, Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama, Lembangan Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ), Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi), PD Masjid Indonesia, PC Muslimat NU, PD Aisyiyah, PC GP Ansor, PD Pemuda Muhammadiyah dan PC Fatayat NU Kabupaten Katingan menyatakan sikap bersama, pada Minggu 24 April 2022.

Ketua MUI Katingan, Al Mujahidin, mengatakan pernyataan sikap ini merupakan hasil rapat bersama terkait dengan adanya rencana pelaksanaan kegiatan hiburan rakyat dalam rangka menyambut dan memeriahkan hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah/tahun 2022, yang dilaksanakan oleh perkumpulan persatuan Artis Dangdut-Bintang Pantura Kalteng (AD-BPK), bertempat di kawasan wisata Bukit Batu dan Kebun Raya pada Rabu 4 April sampai Jumat 6 April 2022.

BACA JUGA:   Kodim 1019 Katingan Lakukan Pembinaan Komunikasi Cegah Konflik Sosial

“Berhubungan dengan kegiatan tersebut, kami dari berbagai organisasi Islam Katingan menyatakan sikap bersama terutama menolak penggunaan kalimat menyambut dan memeriahkan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah/tahun 2022,” jelas Ketua MUI Katingan, Al Mujahidin, kepada sejumlah wartawan, Minggu 24 April 2022.

Kemudian, tidak menyebutkan atau menulis kalimat menyambut dan memeriahkan Hari Raya Idul Fitri pada Baliho, Spanduk, Surat-Surat, Famplet, media sosial, media online dan media cetak. ” Karena perlu diketahui, Hari Raya Idul Fitri merupakan momentum sakral bagi umat islam yang diisi dengan kegiatan-kegiatan bernuansa Islam,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua PD Muhammadiyah Katingan Edi Rahmad Sosiawan, menambahkan bahwa rencana kegiatan yang dilaksanakan tersebut awalnya muncul di media sosial Facebook dan lain-lain sehingga banyak warganet/netizen yang berkomentar yang krusial. Sehingga hal ini perlu disikapi terutama MUI beserta organisasi Islam, karena yang namanya hari-hari besar adalah harus diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bersifat Islami juga.

BACA JUGA:   Program Jaminan Sosial Bagi Penyelenggara Pemilu, Kesbangpol Katingan dan BPJS Teken Perjanjian Kerjasama

“Saya kira ini, kami dari PD Muhammadiyah sangat mendukung yang di prakarsai oleh MUI Katingan atas pernyataan sikap bersama ini. Mudah-mudahan ini sebagai bentuk dari edukasi organisasi Islam terhadap masyarakat, artinya agar dalam melaksanakan sesuatu kegiatan itu harus di bicarakan atau di koordinasikan pihak terkait. Termasuk dalam hal ini tentu saja kepada MUI, sehingga ini tidak menjadi keributan di masyarakat kita,” pungkasnya.

(Annas/beritasampit.co.id)