Pj. Bupati Kobar Anang Dirjo: Jangan Sampai Ada PR Yang Belum Terselesaikan

Ist/BERITA SAMPIT : PJ BUpati Kobar Anang Dirjo bersama keluarganya, saat didaulat oleh Upacara Adat Kutaringin Tampung Tawar.

PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Anang Dirjo, pada Rabu sore 25 Mei 2022  bersama keluarga tiba di bumi Marunting Batu Aji. Kedatangan Pj. Bupati disambut Sekretaris Daerah (Sekda) Suyanto bersama kepala  SOPD, Asisten Setda Kobar.

Kedatangan Pj.  Bupati di rumah jabatan Bupati yang baru selesai dibangun di sambut dengan upacara adat Kesultanan Kutaringin yakni “Tampung Tawar”.  Usai melakukan prosesi upacara adat penyambutan, kemudian di lanjut dengan perkenalan yang di pandu oleh Sekda Kobar Suyanto.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan bahagia  karena bapak Pj Bupati bersama ibu telah tiba di bumi Marunting Batu Aji, setelah pelantikan pada tanggal 22 Mei lalu , bapak Pj Bupati langsung melaksanakan tugasnya,” Kata Suyanto menyampaikan kata penyambutan.

BACA JUGA:   Ini Info Plt Dikbud Kobar Jamri Tentang Libur Khusus Puasa dan Jam Kerja Selama Bulan Ramadan

Pj. Bupati Kobar Anang Dirjo pun, mengucapkan terima kasih dengan penyambutan yang sangat luar biasa, dan penuh kekeluargaan. Ini membuat dirinya semakin bersemangat dalam menjalani amanah untuk menahkodai roda pemerintahan di bumi Marunting Batu Aji.

“Diluar dugaan karena saya bersama keluarga di sambut begitu spesial dan penuh kekeluargaan, hal ini membuat saya semangat untuk bekerja agar Kabupaten Kotawaringin Barat kedepannya lebih baik lagi, dan pembangunan harus di lanjutkan, sehingga Kabupaten Kotawaringin Barat menjadi lebih Jaya dan berkah, ” kata  Pj Bupati Anang Dirjo.

BACA JUGA:   Dirut Perumdam Tirta Arut Sapriansyah: Buka Puasa Bersama dan Pemberian Santunan Kepada Anak Yatim Sebagai Wujud Rasa Sukur

Anang juga menambahkan, didalam menjalankan roda pemerintahan, dirinya pun mengajak seluruh SOPD untuk melanjutkan program yang telah di sepakati sebelumnya, jangan sampai ada kemunduran, melainkan Kobar harus lebih berkembang baik perekonomiannya maupun pembangunan di segala bidang.

“Program kerja yang telah di tetapkan harus di lanjutkan sampai tuntas, saya minta kita harus lebih solid dan bekerja keras lagi dalam menyelesaikan seluruh program, jangan sampai ada Pekerjaan Rumah yang belum terselesaikan, pelayanan kepada masyarakat hal yang paling utama, ” Ujar Pj. Bupati Kobar. (man/beritasampitco.id).