Tiga Kecamatan Ini Terima Program Bedah Rumah

SERAHKAN : ENN/BERITA SAMPIT - Bupati Sukamara Windu mengatakan saat menyerahkan bantuan bedah rumah kepada warga penerima bantuan.

SUKAMARA – Bupati Sukamara Windu mengatakan mengatakan bahwa tahun 2022 terdapat sebanyak 35 unit rumah mendapat program bedah rumah.

Windu Subagio mengatakan jika program tersebut merupakan bagian dari program bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-20 Kabupaten Sukamara.

“Pada tahun 2022 ini kita memprogramkan bedah rumah sebanyak 35 unit yang tersebar di tiga kelurahan,” kata Windu Subagio, Jumat 8 Juli 2022.

BACA JUGA:   Targetkan Predikat Madya Pada KLA, Pemkab Sukamara Tambah Tempat Ramah Anak

Tiga kecamatan yang akan menerima program bedah rumah adalah Kecamatan Padang, Kecamatan Mendawai dan Kecamatan Jelai.

“Selain dari Pemda, program bedah rumah ini juga ada dari CSR Bank Kalteng sebanyak tiga unit,” ucap Windu Subagio.

Windu Subagio berharap dengan adanya program bedah rumah tersebut dapat membantu masyarakat yang memiliki rumah kita g layak huni, menjadi rumah layak huni.

BACA JUGA:   Pasar Saik Sukamara Bakal Direnovasi dan Ditata

“Harapan kita semoga semakin sedikit masyarakat yang memiliki rumah tidak layak huni lagi,” tukas Windu Subagio. (enn/beritasampit.co.id).