Penjabat Bupati Kobar Lakukan Kick Off Pembukaan Turnamen Sepak Bola Agustiar Cup

Man/BERITA SAMPIT : Pj.Bupati Kobar Anang Dirjo, saat melakuka kick off atau tendangan bola pertama dalam pembukaan Turnamen Agustiar Cup 2022.

PANGKALAN BUN – Pj. Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Anang Dirjo didaulat melakukan tendangan bola pertama (kick off) dalam pembukaan Turnamen Sepak Bola Agustiar Cup, di Stadion Sampuraga Baru Pangkalan Bun, Rabu 20 Juli 2022, yang disaksikan Wakil Ketua I dan II DPRD dan Ketua Panitia Ahmadi Riansyah beserta undangan lainnya.

 

Usai acara tendangan kick off, dilanjutkan dengan pertandingan antara kesebelasan Bumiharjo melawan kesebelasan Tiga Saudara.

 

“Turnamen sepak bola ini selain dalam rangkaian peringatan HUT ke 77 RI, masih ada lagi tujuan lain yang sangat diharapkan, yaitu untuk mencari bibit atlit unggul persepakbolaan, yang nantinya bisa mewakili  di Kabupaten Kobar dalam berbagai event sepak bola,“ kata Anang Dirjo.

 

Menurut Anang Dirjo, dalam ajang Porprov Kalteng 2022, Kabupaten Kobar tidak mengirimkan atlet untuk berlaga dalam cabang sepakbola, karena kurangnya persiapan.

 

“Maka dengan diselenggarakannya turnamen sepak bola ini diharapkan bisa muncul para bibit unggul yang berprestasi, sehingga nanti tahun depan 2023 Kabupaten Kobar, bisa kembali berlaga di even Provinsi Kalteng,“ ujarnya.

 

Anang Dirjo menambahkan, dalam Turnamen Sepak Bola Agustiat Cup, Pemkab Kobar juga akan memberikan bonus atau hadiah khusus bagi kesebelasan yang berhasil meraih juara umum.

 

Terpisah Ketua Pelaksana Ahmadi Riansyah saat dikonfirmasi mengatakan terimakasih kepada Pj. Bupati Kobar dan seluruh Unsur Forkopimda dan para undangan lainnya, yang telah hadir dalam pembukaan Turnamen Agustiar Cup 2022.

 

“Harapan saya, semoga kegiatan turnemen selama satu bulan ini berjalan lancar, sehingga masyarakat pencinta olah raga sepak bola di Kabupaten Kobar bisa terhibur,“ ungkap Ahmadi Riansyah. (man/beritasampit.co.id)