Turnamen PBVSI Cup Gunung Mas Sejalan dengan Program Smart Human Resource

IST/BERITA SAMPIT - Ketua Panitia Turnamen PBVSI Cup Kabupaten Gumas, Nofri JK Handuran bersama Ketua PBVSI Evandi, menyerahkan proposal kepada Bupati Gumas, Jaya Samaya Monong, di rujab Bupati.

KUALA KURUN – Untuk menyukseskan turnamen bola voli PBVSI Cup Kabupaten Gunung Mas tahun 2022 yang akan di laksanakan pada bulan Agustus ini, Bupati Gunung Mas, Jaya Samaya Monong melakukan pertemuan dengan Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Evandi dan Ketua panitia, Nofri JK Handuran, serta jajaran panitia turnamen.

“Saya menyambut baik dan mendukung penuh turnamen bola voli PBVSI Cup Kabupaten Gumas tahun 2022 ini,” terang Bupati Gumas Jaya Samaya Monong Senin 1 Agustus 2022.

Sebagai wujud dari dukungan itu, lanjut dia, Pemkab Gumas bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, PBVSI, dan panitia turnamen akan mempersiapkan sarana dan prasarana untuk pertandingan.

“Kami juga mengapresiasi turnamen ini, karena sejalan dengan program smart human resource, yakni pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM). Ini menjadi bagian dari dukungan untuk menyukseskan program itu,” ujarnya.

Selain itu, juga perlu dukungan dari berbagai pihak terutama Perusahaan Besar Swasta (PBS) dalam memberikan bantuan sponsor yang sifatnya tidak mengikat, untuk mendukung kegiatan ini dari sisi anggaran, sehingga berjalan baik dan lancar.

“Setelah pertemuan ini, saya bersama-sama OPD terkait, PBVSI, dan panitia turnamen akan meninjau lokasi penyelenggaraan turnamen di Stadion Mini Kuala Kurun pada Selasa, 2 Agustus 2022.

Sementara itu, Ketua PBVSI Kabupaten Gumas Evandi, mengatakan tema dalam turnamen ini yaitu bersama olahraga bola voli, melawan pandemi, menuju prestasi. Artinya, turnamen itu untuk mendeteksi atlet berprestasi dengan mendukung ikhtiar pemerintah melawan pandemi Covid-19, dengan tetap patuh pada protokol kesehatan dan vaksinasi.

“Turnamen yang merupakan program dan kegiatan dari PBVSI ini, diharapkan mampu menyalurkan hobi, minat, bakat, serta memunculkan atlit voli yang siap bertanding di even nasional maupun internasional,” ucap Evandi.

Tujuannya untuk meningkatkan kepedulian dan kecintaan terhadap olahraga bola voli, adanya sarana bagi penempaan skill dan mental bagi para pemain voli, meningkatkan kemampuan fisik serta prestasi olahraga voli, serta terjalinnya persatuan dan kesatuan antar sesama.

“Turnamen diikuti pelajar dan mahasiswa, pemerintahan desa dan kecamatan, masyarakat umum, serta semua klub bola voli,” tutupnya. (sale)