Bupati: Seruyan Expo 2022 Upaya Pemerintah Sosialisasikan Hasil Pembangunan

KUALA PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir menyebut, bahwa penyelenggaraan Seruyan Expo 2022 ini merupakan salah satu langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk mensosialisasikan hasil pembangunan di wilayah setempat.

“Seruyan Expo adalah sebagai upaya pemerintah mensosialisasikan hasil pembangunan, serta memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat,” kata Yulhaidir saat memberikan sambutan pada pembukaan Seruyan Expo 2022 di Lapangan Gagah Lurus, Kuala Pembuang, Rabu 10 Agustus 2022 malam.

BACA JUGA:   Pemkab Seruyan Gelar Kajian Ramadan di Sekretariat Daerah

Disamping itu, kata Yulhaidir, pemerintah daerah juga berusaha memfasilitasi Usaha Mikro Kecil dan Menegah (UMKM), untuk mempromosikan hasil produknya yang ada di Seruyan.

“Ini sekaligus sebagai media yang efektif untuk menciptakan wahana interaktif bisnis langsung, antar pelaku usaha dan pembeli,” ujarnya.

Selain itu, dengan diselenggarakannya Seruyan Expo 2022 ini diharapkan dapat mendorong masuknya investasi di Kabupaten Seruyan.

BACA JUGA:   Pj Bupati Seruyan Buka Pasar Ramadan

“Ini untuk mendorong masuknya investasi daerah, sekaligus mengembangkan dan meningkatkan volume perdagangan produk unggulan Kabupaten Seruyan,” pungkasnya.