Momentum HUT ke-77 RI untuk Mempererat Rasa Kebersamaan

Hardi/BERITA SAMPIT - Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat diwawancara oleh awak media

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menyampaikan, momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia pada tahun 2022, untuk mempererat rasa kebersamaan, menumbuhkembangkan semangat gotong royong, dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Dengan mengusung tema “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, mencerminkan rasa optimisme seluruh komponen bangsa, untuk bersinergi mewujudkan harapan bersama agar pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat dari dampak pandemi Covid-19 menuju Indonesia Maju.

BACA JUGA:   Polda Kalteng Sediakan 51 Posko Pantau Arus Mudik

“Selaras dengan tema besar tersebut, saya berharap peringatan HUT ke-77 RI ini dapat menjadi momentum bagi kita semua, untuk semakin mempererat rasa kebersamaan, menumbuhkembangkan semangat gotong royong, dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ucap Sugianto Sabran saat menjadi inspektur upacara HUT ke-77 RI, di halaman Kantor Gubernur Kalteng, Rabu 17 Agustus 2022.

Ia pun mengajak untuk melanjutkan cita-cita perjuangan kemerdekaan para pendahulu, dengan terus berkarya, sesuai bidang masing-masing, turut serta memajukan pembangunan dan kesejahteraan bangsa, khususnya masyarakat Kalimantan Tengah.

BACA JUGA:   Genangi Sejumlah Pemukiman, Pemko Palangka Raya Tetapkan Tanggap Darurat Banjir

“Selain itu, semangat pengorbanan, ketangguhan, dan persatuan para pahlawan harus terus kita warisi dan pupuk bersama, sebagai kekuatan dalam mengatasi berbagai tantangan dan persoalan bangsa yang pasti semakin berat ke depan, seperti, tantangan ekonomi, inflasi, kemudian digitalisasi, kemiskinan, penyalahgunaan narkoba, bencana alam banjir dan karhutla, dan termasuk pandemi COVID-19 yang saat ini masih melanda,” tandasnya. (hardi)