Gubernur Kalteng Serahkan Tali Asih Kepada Para Pejuang

IST/BERITA SAMPIT - Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat memberikan tali asih kepada salah satu Pejuang/Veteran.

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, memberikan tali asih kepada para pejuang atau veteran yang ada di Palangka Raya, berupa uang senilai Rp250.000.000,00/Orang. Penyerahan tali asih tersebut dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis 18 Agustus 2022.

Sedangkan Paskibraka diberikan uang apresiasi dan pembinaan senilai Rp7.500.000,00/Orang melalui tabungan Bank Kalteng sekaligus Piagam Penghargaan. Untuk Pelatih diberikan uang senilai Rp15.000.000,00/Orang melalui tabungan Bank Kalteng dan Piagam Penghargaan.

“Ramah Tamah ini merupakan momentum untuk memupuk dan memperkuat komitmen jati diri anak Bangsa, dalam menghargai jasa-jasa para sesepuh dan tokoh pejuang yang telah berjuang demi kemerdekaan dan kemajuan pembangunan, khususnya di Provinsi Kalteng,” kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat memberikan sambutan.

Melalui acara ini, diharapkan dapat mengenang kembali dan menghormati jasa para pahlawan kemerdekaan, serta menanamkan pentingnya arti nilai-nilai kepahlawanan, khususnya di Provinsi Kalteng.

Sugianto juga menjelaskan, kehadiran para sesepuh dan tokoh pejuang di tengah acara ini akan memberikan kekuatan, semangat dan sekaligus motivasi, termasuk kepada adik-adik Paskibraka sebagai generasi penerus bangsa, untuk meneladani semangat para pahlawan dalam melanjutkan perjuangan dengan mengisi kemerdekaan.

Sebagai bangsa Indonesia yang berbudaya, selalu memberikan penghormatan dan tidak melupakan jasa-jasa pejuang kemerdekaan, salah satunya dengan ikut ambil bagian memajukan pembangunan, menumbuhkan perekonomian, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para Veteran, Purnawirawan, Wredatama, Warakawuri dan semua Pejuang yang telah mendharma-bhaktikan dirinya untuk kemajuan bangsa dan negara, khususnya Kalteng yang kita cintai bersama ini,” pungkasnya. (Hardi).