Bidang GTK Disdik Kotim Juara Lomba Memasak Nusantara

ARIFIN/BERITA SAMPIT – Suasana penilaian lomba memasak nusantara di Aula Disdik Kotim, Kalteng, dalam rangka Gebyar Kemerdekaan RI Ke-77 Tahun 2022.

SAMPIT – Lomba memasak nusantara dalam rangka Gebyar Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun 2022 di internal Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), sudah ditentukan para juaranya. Berdasarkan hasil penilaian dewan juri, Bidang Guru, Tenaga dan Kependidikan (GTK) sebagai juara pertama.

“Lomba memasak nusantara diraih Bidang GTK, keputusan juri tidak bisa diganggu gugat,” ucap Pelaksana tugas (Plt) Kepala Disdik Kotim Susiawati pada acara puncak lomba agustusan yang dipusatkan di halaman Disdik Kotim, Senin 29 Agustus 2022.

BACA JUGA:   Pajero Sport Alami Laka Tunggal Terbalik hingga Empat Kali, Satu Penumpang Patah Tulang

Susi menyebutkan, lomba memasak nusantara melibatkan tiga juri independen sehingga nilai yang diperoleh masing-masing peserta per bidang dianggap telah memenuhi persyaratan.

“Yang dinilai adalah penataan menu, menghidangkan, kebersihan hingga kebersamaan tim bidang dalam mengolah masakan nusantara,” tegas Susiawati yang juga menjabat definitif sekretaris disdik kotim ini.

Ditambahkannya, ada 6 bidang di Disdik Kotim yang mengikuti lomba memasak nusantara dan sekaligus para pemenang lomba yakni, juara 6 diraih bidang PAUD dan PNF, juara 5 diraih bidang umum dan pelaporan, dan pembantuan SMA/SMK/SLB

BACA JUGA:   Kelompok Tani Protes Adanya Akfitivitas PT BSP di Lahan yang Masih Belum Diganti Rugi

Selanjutnya, juara 4 diraih bidang keuangan dan perencanaan, juara 3 diraih bidang pembinaan SD, juara 2 diraih bidang pembinaan SMP, dan juara I diraih bidang GTK. (ifin).