Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif, Bawaslu Gumas Ajak Semua Elemen Terlibat

M.SLH/BERITA SAMPIT - Ketua Bawaslu Kabupaten Gunung Mas, Walman Tristianto saat memberikan sambutan.

KUALA KURUN – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) gelar sosialisasi pengawasan partisipatif yang dilaksanakan di Aula hotel Zefanya Kuala Kurun, Selasa 30 Agustus 2022.

Kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri oleh 40 orang peserta dari berbagai lembaga maupun Organsiasi Pemerintah Daerah (OPD) yang ada di wilayah Kabupaten Gunung Mas.

Ketua Bawaslu Kabupaten Gunung Mas, Walman Tristianto mengungkapkan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut untuk menekankan pentingnya membangun kesadaran masyarakat dalam pengawasan partisipatif.

“Penting untuk mendorong pengawasan partisipatif berbasis masyarakat dalam rangka pelibatan masyarakat sebagai perpanjangan tangan Bawaslu di tengah-tengah masyarakat dan untuk menyampaikan informasi mengenai tahapan pengawasan Pemilu yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang,” terang Walman Tristianto.

Dijelaskannya bahwa, di dalam melaksanakan tugas pengawasan tersebut tentunya melibatkan semua elemen masyarakat.

“Pengawasan Pemilihan tidak akan terlepas dari partisipasi segala elemen masyarakat demi terwujudnya penyelenggaraan pemilu tahun 2024 yang berjalan aman dan sesuai dengan asas-asas Pemilu,” tuturnya.

Lebih lanjut dikatakannya, tahapan pemilihan tahun 2024 telah dimulai sejak 14 Juni 2022 dan menjadi kewajiban Bawaslu untuk melakukan pengawasan.

“Ini juga sesuai perintah Undang-undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum dan Tahapan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum tahun 2024 telah diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 3 Tahun 2022,” tutup Walman Tristianto. (ale).