Ini Perhatian dan Komitmen Pemprov Kalteng Terhadap Dunia Pendidikan

Hardi/BERITA SAMPIT - Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo saat diwawancara awak media

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo menyampaikan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah memberikan perhatian dan komitmen luar biasa terhadap dunia pendidikan, salah satunya melalui alokasi anggaran yang cukup besar untuk alokasi dana pendidikan yang bertujuan untuk dapat memberikan kesempatan dalam membangun sumber daya manusia.

“Sehingga Kalimantan Tengah akan dapat menjadi daerah yang adaptif dan responsif, dalam menghadapi dunia yang sangat kompleks dan cepat berubah,” ucap Edy Pratowo, saat membuka acara Sosialisasi Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) Tahun 2022, yang dilaksanakan di Hotel M. Bahalap Palangka Raya Jalan RTA Milono Palangka Raya, Selasa 6 September 2022.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menempatkan pengelolaan pendidikan sebagai salah satu prioritas, sebagaimana Visi Gubernur dan Wakil Gubernur yang termuat dalam RPJMD 2021-2025 yakni Kalimantan Tengah Makin BERKAH, dan kemudian dijabarkan dalam misi ke-4, “Mempercepat Pembangunan Sumber Daya Manusia yang Cerdas, Sehat dan Berdaya Saing”.

BACA JUGA:   PAN Kalteng Kembali Raih Kursi di Senayan, Syauqie Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Kalteng

Sebagai Upaya untuk menunjang peningkatan mutu Pendidikan di Kalimantan Tengah, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Pendidikan memprogramkan atau menganggarkan Dana Bosda bagi jenjang pendidikan SMA, SMK, dan SLB se-Provinsi Kalimantan Tengah mulai tahun ini.

“Hal ini merupakan wujud perhatian serius Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, terhadap peningkatan Sumber daya Manusia di Kalimantan Tengah,” lugasnya.

Melalui momentum peluncuran program Bosda kali ini, ia berharap semua sekolah (SMA, SMK, dan SLB) se-Kalimantan Tengah dapat memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya, untuk meningkatkan mutu pendidikan di sekolahnya masing-masing.

“Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah yang membuat terobosan program yang tepat dan strategis ini,” ujarnya.

BACA JUGA:   Wagub Kalteng Tegaskan, Kolaborasi Jadi Penentu Keberhasilan Tambak Udang BERKAH Sukamara

Kegiatan sosialisasi yang diadakan Dinas Pendidikan ini, merupakan bagian dari pendampingan, yang dilakukan Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, terhadap satuan pendidikan yang berada di bawah kewenangannya.

“Saya minta kepada para penanggung jawab BOSDA agar memiliki persepsi dan pemahaman yang sama dan benar, untuk mengelola bantuan tersebut secara tertib, efisien, ekonomis, efektif, transparan dan bertanggung jawab, sebagaimana prinsip pengelolaan keuangan daerah,” tegasnya.

Ia berharap, kegiatan yang sangat penting dan strategis ini agar diikuti dengan baik, supaya memberikan output dan berdampak baik terhadap percepatan target Pembangunan Pendidikan di Kalimantan Tengah, dalam rangka menghasilkan kualitas pendidikan yang baik, mencetak SDM Unggul dan berkualitas, serta menghasilkan calon pemimpin yang ke depannya bisa memimpin Kalimantan Tengah dengan baik, bijak, dan berakhlak, serta berkarakter. (Hardi)