Ratusan Guru Geruduk Dinas Pendidikan, Minta Penghapusan TKD Dibatalkan

RAHUL/BERITA SAMPIT - Tangkapan layar massa aksi tenaga pendidik atau guru di depan Kantor Dinas Pendidikan Kalteng.

PALANGKA RAYA – Pemandangan tak biasa terlihat saat ratusan tenaga pendidik atau guru menggelar unjuk rasa di depan kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Selasa 6 September 2022.

Massa aksi yang merupakan guru tersebut menggunakan seragam PGRI, dan sejumlah spanduk atau kertas karton dibawa para ratusan guru ini saat menggeruduk kantor tersebut.

BACA JUGA:   Bandara Udara Kuala Pembuang Pastikan Siap Layani Pemudik Lebaran 2024

Diketahui, ternyata unjuk rasa yang mereka lakukan menuntut untuk dibatalkannya kebijakan penghapusan tunjangan kinerja daerah (TKD), yang mereka terima selama ini.

Dalam orasinya sejumlah guru ingin bertemu dan berdialog dengan pejabat berwenang di Disdik Kalteng.

Untuk menyampaikan keluhan, hingga saat ini aksi unjuk rasa masih berjalan dengan dilakukan pengamanan yang cukup kondusif dari kepolisian dan Satpol PP setempat.

BACA JUGA:   Pasar Ramadan Masjid Kampus Salahuddin UPR Sudah Dibangun

(rahul)