Tambah Daftar Kecelakaan di Tjilik Riwut, Kali Ini Truk CPO Terguling

IST / BERITA SAMPIT - Truk CPO alami kecelakaan tunggal di Jalan Tjilik Riwut Km 39 Desa Jemaras, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur

SAMPIT –  Kembali terjadi kecelakaan di Ruas Jalan Tjilik Riwut atau jalan provinsi di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), kali ini dialami truk CPO.

Kecelakaan tunggal di Jalan Tjilik Riwut Km 39 Desa Jemaras, Kecamatan Cempaga ini menambah daftar kecelakaan di jalur tersebut sejak beberapa hari terakhir ini.

“Kejadiannya Selasa (13 September 2022) sore tepat di depan rumah kami, saat hujan seharian kemarin, jalan memang licin,” kata Egai warga Desa Jemaras, Kecamatan Cempaga, Rabu 14 September 2022.

Beruntung kata dia tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, sopir hanya alami luka ringan dan selamat. “Truknya terbalik, beruntung sopir selamat,” ucap Egai.

Seperti diketahui truk berwarna hijau tersebut mengangkut CPO dari perkebunan kelapa sawit di wilayah Kecamatan Antang Kalang, Kabupaten Kotim, rencananya CPO itu akan diantar ke pelabuhan Bagendang, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, namun belum sampai ketujuan truk alami kecelakaan.

BACA JUGA:   Empat Sekawan Gelapkan Sawit Perusahaan Kompak Masuk Bui

Seperti diketahui sebelumnya juga kecelakaan terjadi pada Kamis 8 September 2022 yang melibatkan kendaraan Truk Ekspedisi Si Cepat, kendaraan yang disopiri Bima ini mengalami kecelakaan tunggal tepatnya di Desa Bukit Raya Kecamatan Cempaga Hulu Kotim sekitar pukul 03.00.

Selanjutnya juga kecelakaan terjadi dialami mobil truk kontainer yang tidak kuat naik tanjakan pada Jumat 9 September 2022 tepatnya di Desa Pundu, Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotim, akibatnya truk terbalik di Jalan Tjilik Riwut.

Sementara itu insiden serupa juga terjadi pada Sabtu 10 September 2022 antara truk pembawa CPO yang dikemudiakn Jhon dan truk pengangkut buah Kelapa sawit dikemudikan Andre. Kecelakaan itu tepatnya di Km 72 Desa Bukit Raya,  Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur terjadi pada sekitar pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA:   357 Siswa MAN Kotim Plus Keterampilan Ikuti Assesmen PTS 2024

Tidak hanya itu saja sebelumnya juga yakni pada Jumat 2 September 2022 di Jalan Tjilik Riwut Km 32, Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga kecelakaan juga terjadi melibatkan mobil Toyota Land Cruiser dengan nopol BK 1886 MA yang dikemudikan Antoni Rahman dengan sepeda motor Honda Beat nopol KH 6502 LK yang dikemudikan Kasmiran, dalam insiden ini Kasmiran meninggal setelah luka parah di kepala dan kakinya.(naco)