Banjir di Kelurahan Kuala Kuayan dan Desa Bawan Kotim Telah Surut

IST/BERITA SAMPIT - Camat Mentaya Hulu Asyari saat menyerahkan bantuan pada korban banjir di Desa Bawan, Sabtu 17 September 2022.

SAMPIT – Banjir yang menggenang Kelurahan Kualan Kuayan dan juga Desa Bawan, Kecamatan Mentaya Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, kini berangsur surut.

“Untuk Desa Bawan Debit air sudah turun dari dasar jalan berkisar 5 cm – 15 cm, sama juga di Kelurahan Kuala Kuayan debit air juga sudah surut kecuali daerah Pelangkong yang rendah ketinggian air berkisar 10 cm -15 cm,” kata Camat Mentaya Hulu Asyari, kepada media ini, Minggu 18 September 2022.

BACA JUGA:   Tim Gabungan Terus Lakukan Pencarian Korban yang Diduga Terbawa Arus Sungai di Katingan

Dijelaskan, jika pada wilayah Kuala Kuayan telah surut, maka secara otomatis menurut Asyari desa lain pada bagian Hilir juga ikut surut.

“Yang penting di hulunya curah hujan rendah, khususnya di Kecamatan Antang kalang dan Bukit Santuai,” jelasnya.

Ditambahkan Asyari, untuk kegiatan penyerahan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Kotim, telah diserahkan kepada Kepala Desa Bawan dan sudah diteruskan ke seluruh warga.

“Dengan didampingi oleh unsur Muspika bersama dan jajaran Kecamatan Mentaya Hulu, Alhamdulillah berjalan lancar dan Sukses,” imbuhnya.

BACA JUGA:   Mendapat Keluhan Warga, Taman Kota Sampit Akan Dirancang Ulang dengan Jasa Konsultan

Sebelumnya, pada Kamis 15 September 2022 lalu, Kelurahan Kuala Kuayan dan Desa Bawan merupakan dua wilayah yang terparah diterjang banjir di Kecamatan Mentaya Hulu dengan ketinggian mencapai satu meter.

Selain merendam ratusan rumah warga, banjir juga membuat proses pengerjaan proyek pengerjaan jembatan penghubung antara Kelurahan Kuala Kuayan dan Desa Bawan sementara disetop. (ilm).