PWI dan Polres Kobar Salurkan Bansos Kepada Warga Terdampak Banjir di Kelurahan Raja Sebrang

Man/BERITA SAMPIT : Dokumentasi kegiatan PWI Kobar bersama jajaran Polres Kobar, saat menyalurkan bansos untuk warga yang terdampak banjir di Kelurahan Raja Sebrang.

Laporan: Maman Wiharja (Wartawan Berita Sampit)

Bagian Ke: 02 (Selesai ).

Para awak media yang tergabung di PWI Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), setelah selesai membereskan ratusan paket bansos dari sejumlah mitra PWI, Kamis 22 September 2022 dan menyusul bansos dari Polres Kobar, Jumat, 23 datang ke lokasi pinggir DAS Arut.

Pengamatan penulis nampak keakraban antara para wartawan dan anggota Polri saat bersama-sama mengangkut bansos secara estapet dari tangan ke tangan.

Itulah salah satu hikmah, dalam kegiatan menyalurkan bansos, karena para Jurnalis dan Polri bukan saja membantu warga yang terdampak banjir, tetapi juga keakraban dengan sesama, seperti dengan sejumlah tukang perahu klotok, aparat Kelurahan, Babinkamtibmas, Babinsa dan sejumlah warga setempat,  nampak keakrabannya semakin meningkat.

“Bagaimana Bapak, kaadan hari ini baik-baik saja dan Alhamdullilah yah sekarang airnya sudah agak surut,“ kata Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono didampingi Ketua PWI Kobar Samsudin Danuri, saat dialog dengan warga Raja Sebrang, sebelum bansos dibagikan kepada warga setempat.

“Yaaah, beginilah Pak,.. karena rumah-rumah disini dekat dengan sungai jadi kalau airnya meluap pasti sebagian terendam,“ jawab seorang warga, saat berdialog bersama Kapolres, yang juga dipantau penulis.

Menurut data dari Kelurahan Raja Sebrang, yang disampaikan oleh Kapolres Kobar sedikitnya ada 192 rumah (192 KK) yang rumahnya  terendam banjir dengan ketinggian air hanya beberapa senti meter, terendam dibagian tengah rumah dan halamannya .

“Saya menghimbau kepada seluruh warga di Kelurahan Raja, walaupun banjir air baru meluap kedalam dapur tengah rumah, tetap harus meningkatkan kewaspadaan, karena intensitas curah hujan saat ini masih cukup tinggi, sehingga dengan cara tiba-tiba bisa saja sungai arut airnya meluap besar,“ kata Kapolres kepada awak media.

Ditegaskan Kapolres, masyarakat Kelurahan Raja Sebrang harus mempersiapkan diri , sewaktu-waktu kalau air sungai meluap untuk pindah ketempat aman, misalnya kerumah sanak keluarga lainnya yang aman dari banjir, seperti tinggal dipemukiman yang jauh dengan sungai.

Sementara itu Ketua PWI Kabupaten Kobar Samsudin Danuri, bersama pengurus PWI dan juga para awak media usai acara kegiatan, yang cukup lelah yang diwarnai rintik hujan nampaknya mereka  ‘sumringah’, karena acara menyalurkan bansos, sesuai dengan sasaran langsung sampai kepada warga yang terdampak banjir.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada jajaran Polres, khususnya Bapak Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, yang telah menyempatkan dirinya dengan para awak media langsung blusukan kelokasi banjir, untuk menyalurkan bansos kepada warga yang terdampak banjir,“ papar Samsudin.

Selain itu, Samsudin juga mengucapkan terimakasih kepada jajaran Kelurahan Raja Sebrang dan sejumlah warga, yang telah membantu mengawal penyaluran bansos. Setelah semua selesai, Ketua dan Pengurus PWI Kobar bersama para awak media foto bersama dengan Kapolres. (SELESAI)