Ramai-Ramai Pasang Target, Kini Giliran Gerindra Kotim Incar Kursi Pimpinan DPRD

IST / BERITA SAMPIT - Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kotim H Ary Dewar dan sekretarisnya Juliansyah.

SAMPIT – Sejumlah partai politik ramai-ramai memasang target pada pemilihan legislatif di 2024 mendatang, sebelumnya Demokrat dan Partai Amanat Nasional mengincar kursi pimpinan, kini giliran Partai Gerindra yang juga menargetkan kursi itu jadi milik mereka.

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabuaten Kotawaringin Timur (Kotim) tidak mau kalah di tahun 2024. Selain menargetkan kursi pimpinan DPRD Kotim mereka juga menargetkan Gerindra mengusung calon sendiri tahun 2024 nantinya. Meski begitu Gerindra tidak mau berbicara soal pilkada karena modal utama adalah kursi di DPRD Kotim.

Ketua DPC Gerindra Kotim, H Ary Dewar menyebutkan meski ada figur yang layak jual dan popularitas tinggi namun jika tidak ada perahu untuk maju maka itu sama halnya tidak ada gunanya.

Maka dari itu mereka berupaya supaya 2024 nanti perolehan kursi Gerindra bisa meningkat dan bertambah untuk bisa mengusung calon kepala daerah sendiri yakni minimal 8 kursi di DPRD Kotim.

Ary Dewar mengaku optimis, apalagi saat ini bakal calon anggota legislatif yang akan maju nantinya dinilai punya popularitas dan mumpuni untuk memperoleh suara secara maksimal.

“Salah satu upaya kami untuk tahun 2024 adalah mencari dan merekrut caleg yang betul-betul berkualitas dan memiliki mental bertarung khususnya di pileg 2024,” kata Ary Dewar, Minggu 25 September 2022 ,

Ary didampingi Sekretaris DPC Gerindra Juliansyah, menyebutkan mereka punya target politik bukan tanpa dasar, mereka hanya menambah 3 kursi saja maka bisa menempati kursi pimpinan DPRD Kotim dan bisa mengusung calon sendiri untuk kepala daerah nantinya.

”Target kita realistis dan secara kalkulasi sangat bisa dicapai,” kata anggota Komisi II DPRD Kotim ini

Sementara itu ditambahkan Juliansyah untuk pileg 2024 mereka sudah mempersipakan nama-nama bakal caleg yang sudah mendaftarkan diri. Persiapan seleksi caleg ini dilakukan secara hati-hati untuk mendapatkan caleg yang berkualitas dan mumpuni nantinya.

Menurutnya dengan persiapan perekrutan yang maksimal akan menambah jumlah perolehan suara, yang mana muara akhirnya akan menambah jumlah kursi DPRD Kotim.

“Kami yakin 2024 kursi kami bertambah dan target unsur pimpinan bisa kita raih,” kata Ketua Komisi II DPRD Kotim ini.(naco)