Desa Satiruk Wacanakan Bangun Villa Dekat Pantai

ARIFIN/BERITA SAMPIT - Pantai Satiruk dengan keindahan pantai dan panoramanya, namun belum dikembangkan karena keterbatasan dana.

SAMPIT – Kunjungan destinasi wisata pantai satiruk di Desa Satiruk, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), sudah mulai terlihat. Namun, sarana penunjang lainnya belum tersedia salah satunya villa.

“Di desa kami ini perlu adanya villa, karena terkadang-kadang ada wisatawan yang datang dari luar desa terutama di luar satiruk,” ujar Kepala Desa Satiruk Asra pada saat Musrenbangdes tahun anggaran 2023 di balai pertemuan desa setempat, Selasa 27 September 2022.

Alasan ingin membangun villa di pantai satiruk, lanjut Asra, karena rata-rata wisatawan yang datang berlibur di pantai ingin menginap, sedangkan tidak ada villa dan terpaksa menginap di rumah warga.

“Kebanyakan yang datang ke desa kami ini maunya menginap, sedangkan tempat menginap tidak ada, jadi, mereka menginapnya dirumah warga atau yang punya keluarga di desa,” imbuhnya.

Selain mewacanakan pembuatan villa, Asra juga menginginkan adanya warung kuliner menjual makanan dan minuman khas desa atau kerja sama dengan desa lainnya.

“Begitu juga warung kuliner, kami mengarahkan wisatawan untuk membeli ke warung-warung yang ada di desa, akan lebih baik nantinya desa buka warung kuliner yang dikelola oleh desa untuk meningkatkan pendapatan asli desa,” tandasnya. (ifin)