Ribuan Peserta Bakal Meriahkan Jalan Sehat HUT Partai Golkar ke-58 di Barsel

DEDDY/BERITA SAMPIT - Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Barsel H. Eddy Raya Samsuri,ST.,MM

BUNTOK – Sebanyak 2800 peserta akan mengikuti jalan sehat dalam rangka memperingati HUT Partai Golongan Karya (Golkar) ke-58 tahun yang digelar oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Minggu 16 Oktober 2022, besok.

Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan DPD Partai Golkar Provinsi Kalteng H. Aprianor kepada awak media usai menggelar kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tahun 2022 di aula gedung Partai Golkar Kabupaten Barsel mengatakan, kegiatan jalan sehat dengan tema “Melangkah Bersama Partai Golkar” merupakan program dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dalam rangka memeriahkan HUT Partai Golkar Ke-58 tahun yang dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia pada tanggal 16 Oktober 2022 besok.

BACA JUGA:   Eddy Raya Buka Puasa Bersama Santri Karantina Tahfidz Quran Buntok

Dikatakannya, kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini merupakan gebrakan menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) serentah tahun 2024 mendatang.

“Sasaran utama kegiatan jalan sehat serentak di seluruh Indonesia ini adalah kami ingin memecahkan rekor muri dan kami laksanakan dengan semaksimal serta semeriah mungkin. Tentunya kami pun berharap, dengan akan dilaksanakannya jalan sehat ini akan menambah simpatik masyarakat terhadap Partai Golkar pada umumnya dan di Kabupaten Barsel pada khususnya,” terang Aprianor.

Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Barsel H. Eddy Raya Samsuri mengucapkan terima kasih, kepada DPD Partai Golkar Provinsi Kalteng yang telah ikut melaksanakan rakerda sekaligus persiapan pelaksanaan jalan sehat besok hari.

BACA JUGA:   Kecelakaan Maut di Desa Bipak Kali, Dua Pengendara Motor Tewas

Menurutnya, sesuai intruksi dari Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Dr. (H.C) Ir. H. Airlangga Hartarto,MBA.,MT bahwa pelaksanaan jalan sehat ini tujuannya adalah agar kita bisa lebih dekat dengan masyarakat karena Partai Golkar milik Indonesia dan Indonesia adalah milik Golkar.

“Kita ingin Partai Golkar, siap bertarung untuk mengikuti Pemilu dan Pilkada serentak di tahun 2024 mendatang dengan tahapan-tahapan salah satunya pelaksanaan jalan santai ini,” jelasnya.

“Kedepan banyak program-program kegiatan, dengan tujuan agar Partai Golkar bisa memenangkan pemilu dan pilkada serentak 2024 mendatang di Kabupaten yang bertajuk Dahanai Dahanai Tuntung Tulus Yang Kita Cintai Bersama Ini,” tandas Eddy Raya Samsuri. (ded)